Mengerikan, Korban Praveen/Melati Habisi Monster Bulutangkis Dunia

Ganda campuran Thailand, Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai.
Sumber :
  • Instagram: Dechapol

VIVA – Virus Corona masih mewabah di berbagai negara. Berbagai upaya terus dilakukan untuk memutus rantai virus COVID-19 tersebut.

Bulutangkis dunia juga terdampak ganasnya COVID-19, sederet turnamen terpaksa dibatalkan dengan alasan keselamatan dan kesehatan para atlet.

Terakhir diselenggarakan, adalah BWF World Tour Super 1000, All England Open 2020, 11-15 Maret lalu. Setelah itu, deretan turnamen terpaksa dihentikan.

Seyogyanya, hari ini dilangsungkan final Singapore Open 2020. Turnamen super 500 itu diselenggarakan 7-12 April.

Mengulas Singapore Open, penampilan ciamik ditunjukkan ganda campuran Thailand, Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai. Mereka sukses menyabet gelar juara di Singapore Indoor Stadium.

Pada Singapore Open 2019, yang diselenggarakan 9-14 April tahun lalu, Dechapol/Sapsiree merengkuh gelar juara setelah menghabisi pasangan Malaysia, Tan Kian Meng/Lai Pei Jing.

Partai perdana mereka, Dechapol/Sapsiree mampu menghabisi pasangan India, Saurabh Sharma/Anoushka Parikh. Kala itu, mereka menang dua game langsung.

Partai 16 besar, Dechapol/Sapsiree kembali mengamuk. Mereka melumat ganda campuran China, Ou Xuan Yi/Feng Xue Ying dua game langsung.

Ratu Bulutangkis Dunia Melesat ke Final Singapore Open 2023

Perempatfinal, giliran pasangan India lainnya, Pranaav Jerry Chopra/Reddy N. Sikki yang mereka tumbangkan. Kala itu Dechapol/Sapsiree kembali menang dua game langsung.

Hal yang paling mengejutkan, mereka juga menghabisi monster bulutangkis dunia, Zheng Siwei/Huang Yaqiong. Pemegang rangking 1 dunia ganda campuran itu mampu mereka habisi dua game langsung.

Ginting Berpotensi Jumpa Titisan Kento Momota

Perjuangan mereka membuahkan hasil, tanpa rintangan sukses membungkam Tan/Pei Jing dua game langsung.

DIketahui, mereka terakhir berlaga di All England 2020, kala itu pada partai final mereka menjadi korban ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti lewat drama rubbergame.

Semifinal Membara Singapore Open 2023, Ginting Vs Jagoan Thailand

Mimpi Dechapol/Sapsiree kandas untuk meraih gelar juara. Praveen/Melati sukses mengharumkan nama Indonesia di Birmingham Arena, Inggris.

Baca: Luar Biasa, Amukan Ratu Bulutangkis Taiwan Bikin Gadis Jepang Terkapar

Tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting

Anthony Ginting follows Jonatan Christie Qualifies to 2024 Olympics

Anthony Ginting is becoming one of the Indonesian contingent that will compete in the 2024 Paris Olympics, following Jonatan Christie.

img_title
VIVA.co.id
9 April 2024