Meningkatkan Kualitas Timnas Cricket Putri Indonesia Lewat Kartini Cup

Timnas Cricket Putri Indonesia U-19 di Kartini Cup
Sumber :
  • Dok. PP PCI

VIVA – Pengurus Pusat Persatuan Cricket Indonesia (PP PCI) terus berupaya untuk meningkatkan kualitas Timnas Cricket Putri Indonesia. Persiapan jelang babak kualifikasi Kejuaraan Dunia Cricket U-19 Putri dilakukan.

Terkendala Tempat Latihan, Kriket Sumut Bidik 4 Emas PON 2024

Sebagai rangkaian persiapan, Timnas Cricket Putri Indonesia diturunkan pada Kartini Cup ke-7/2022. Ajang ini dilangsungkan di Lapangan Cricket Udayana, Jimbaran, Bali sepanjang 18-22 Mei 2022.

Pelaksana Ketua Harian PP PCI, Abhiram Singh Yadav mengatakan, kejuaraan yang diikuti oleh Tim Denpasar, Seminyak Barong, Badung, dan Makassar ini jadi ajang uji coba tim nasional. Mereka akan memperebutkan satu tiket menuju Piala Dunia Putri U-19 di Afrika Selatan.

Cricket Indonesia Tagetkan Medali Emas SEA Games 2023

Laga terakhir terasa atmosfer final ketika Seminyak Barong melawan Timnas Cricket Putri Indonesia U-19. Tim Barong diperkuat oleh beberapa pemain Timnas senior seperti Wayan Sariani, Fitria Rada Rani dan Putri Suwandewi melawan juniornya. 

Pada inning pertama, Timnas U-19 membuat semua pemain senior Barong keluar dan menahan mereka 80 run untuk dikejar. Bowling yang sangat impresif dari Wesika yang mendapatkan 4 wicket dan Yolanda yang menahan senior mereka dengan 2 maiden dan hanya 4 run untuk lawan dalam 4 over.

Olahraga Cricket Mulai Digemari, Ini Manfaatnya Untuk Kesehatan Tubuh

Kartini Cup Ke-7 dijuarai oleh tim Seminyak Barong diikuti dengan Timnas U-19 sebagai runner up. Sedangkan Tim Denpasar menempati peringkat ketiga dan Tim Badung menempati peringkat keempat. 

Selain menjadi ajang pemanasan Timnas U 19, Kartini Cup 2022 ini juga menjadi uji coba Pekan Olahraga Daerah (PORDA) Provinsi Bali yang akan diselenggarakan akhir tahun.

Ketua Umum KONI Bali, Oka Darmawan mengucapkan terimakasih kepada PP PCI yang sudah menyelenggarakan event ini dengan sukses. 

“Terima kasih kepada PP PCI yang terus membina atletnya lewat event-event berkelas seperti ini. Dan, Porprov akan sangat terbantu persiapannya karena event ini," katanya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya