Jagoan Indonesia Tercepat di Sesi Kualifikasi IFSC Climbing World Cup

Aksi atlet Indonesia di Piala Dunia Panjat Tebing
Sumber :
  • instagram

VIVA Sport – Pemanjat tebing Indonesia, Veddriq Leonardo, tampil memukau di sesi kualifikasi nomor speed putra Kejuaraan Dunia Panjat Tebing atau IFSC Climbing World Cup Jakarta 2022. Dia memimpin perolehan waktu sementara.

Rocky Gerung Terjun ke Dunia Olahraga

Dalam sesi kualifikasi yang dihelat di kawasan SCBD Lot 16-17, Sabtu 24 September 2022, Veddriq melesat di Lane A dengan catatan waktu 5,146 detik.

Kemudian, dia memperbaiki catatan waktunya saat melibas tebing setinggi 15 di Lane B dengan 5,066 detik.

Menjaga Tradisi Emas Indonesia di Olimpiade 2024

Hasil tersebut menempatkannya di posisi teratas dalam sesi kualifikasi. Disusul oleh wakil China, Jinbao Long, di urutan kedua dengan torehan 5,206 detik.

Sementara, peraih medali perunggu Asian Games 2018, Aspar Jaelolo, berada di posisi ketiga dengan catatan 5,241 detik. Sedangkan, pemegang rekor dunia panjat tebing nomor speed saat ini, Kiromal Katibin, hanya mampu menempati posisi kedelapan lantaran menorehkan waktu 5,436 detik.

Yenny Wahid: Ambil Bansosnya, Coblosnya Tetap Nomor 3

Secara keseluruhan, enam wakil tuan rumah berhak lolos ke putaran final yang mempertemukan 16 peserta.

Selain ketiga wakil yang sudah disebutkan, ada juga Raharjati Nursamsa di urutan keenam, Aditya Tri Syahria di posisi 9 dengan 5.449 detik dan Rahmad Adi Mulyono di posisi 12 dengan 5,506 detik.

Keenam pemanjat tebing Indonesia akan kembali bersaing pada putaran final yang bergulir hari ini pukul 19.30 WIB.

Berikut hasil kualifikasi nomor speed putra IFSC Climbing World Cup Jakarta 2022 di Lot 16-17 SCBD, Jakarta, Sabtu 24 September 2022:

1. Veddriq Leonardo (Indonesia) 5.06 detik
2. Jinbao Long (China) 5.20
3.  Aspar (Indonesia) 5.24
4. Jianguo Long (China) 5.30
5. Long Cao (China) 5.35
6. Raharjati Nursamsa (Indonesia) 5.40
7. Euncheol Shin (Korea Selatan) 5.434
8. Kiromal Katibin (Indonesia) 5.436
9. Aditya Tri Syahria (Indonesia) 5.44
10. Samuel Watson (Amerika Serikat) 5.46
11. Erik Noya Cardona (Spanyol) 5.504
12. Rahmad Adi Mulyono (Indonesia) 5.506
13. Seungbeom Lee (Korea Selatan) 5.508
14. Noah Bratschi (Amerika Serikat) 5.58
15. Guillaume Moro (Prancis) 5.60
16. Jun Yasukawa (Jepang) 5.625

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya