Cari Sensasi, Mayweather Mau Duel di UFC dan Rematch dengan Pacquiao

Duel Floyd Mayweather versus Tenshin Nasukawa
Sumber :
  • CBS Sports

VIVA – Bukan Floyd Mayweather Jr jika tak membuat sensasi. Usai menyatakan akan kembali dari pensiun, Mayweather diisukan melakoni dua duel sensasional pada 2020 mendatang.

Dapat Kritik Lantaran Pendeta Ikut Bertinju, Begini Respons Tak Terduga Brian Siawarta

TMZ Sports melansir, petinju dengan rekor 50 laga profesional tak terkalahkan tersebut, mengincar duel melawan salah satu petarung Ultimate Fighting Championship. Wacana ini tak terlepas dari kesepakatan yang dibuat Mayweather dengan Presiden UFC, Dana White.

Siapa petarung UFC yang ingin dilawan Mayweather, masih belum jelas. Namun, Moneyman berharap petarung yang akan dilawannya bertipe sebagai stand up fighter.

One Pride MMA King Size New Champion Gelar Acara Penghargaan

Artinya, kecil kemungkinan Khabib Nurmagomedov melawan Mayweather. Sebab, Nurmagomedov adalah petarung bertipe grappler. Dari bursa taruhan, Mayweather diprediksi akan berhadapan dengan George St-Pierre.

Mantan juara kelas menengah UFC, George St-Pierre

Menang Tinju, Codeblu: Chef Arnold Jauh Lebih Kuat dari Saya

Kemudian, pertarungan kedua yang diinginkan Mayweather, dilansir Bloody Elbow, adalah melawan Manny Pacquiao. Keduanya sudah sempat berduel pada 2 Mei 2015 silam.

Saat itu, Mayweather menang lewat unanimous decisions. Namun, kemenangan Mayweather menuai kontroversi.

Tak penting apa yang terjadi usai laga. Bagi Mayweather, uang yang dihasilkan nomor satu. Maka dari itu, Mayweather mengincar duel melawan Pacman untuk kali kedua, demi mendapatkan uang yang banyak.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya