Catatan Sempurna Dara Muda Rangking 2 Dunia Dinodai Jagoan Jepang

Tunggal putri China, Chen Yufei di Olimpiade Tokyo 2020
Sumber :
  • Tangkapan layar

VIVA – Piala Sudirman sudah berakhir, dimulai 26 September berakhir 3 Oktober 2021. China sukses menjuarai event ini usai menghancurkan Jepang di Energia Areena dengan skor 3-1.

5 Negara Paling Tidak Ramah Vegetarian di Asia, Ada Korea Selatan dan Jepang

Piala Sudirman menyisakan banyak cerita dari para atlet bulutangkis dunia. Salah satunya, datang dari dara muda China Chen Yufei.

Pemain tunggal putri rangking 2 dunia itu nyaris sempurna di Piala Sudirman. Namun catatan mengerikannya dinodai tunggal putri Jepang di akhir turnamen.

Mobil Listrik Toyota bZ3C dan bZ3X Resmi Meluncur, Begini Tampilannya

VIVA Bulutangkis mencatat, Yufei tampil memukau di fase grup A. Pertama, ia menghabisi wakil India Aditi Bhatt dua gim langsung.

Kemudian laga kedua grup A, ia menghajar Busanan Ongbamrungphan dua gim langsung.

Joe Biden Sahkan Undang-undang yang Membuat Tiktok Terancam Diblokir

Pada perempatifinal, giliran Mia Blichfeldt jadi korban. Yufei menang lewat rubbergame.

Semifinal, ia makin mengganas. Yufei menjungkalkan An Se Young lewat rubbergame.

Sayangnya, pada final membara Yufei harus keok di tangan pemegang rangking lima dunia. Ia dipecundangi tunggal putri Jepang Akane Yamaguchi dua gim langsung.

Meski demikian, skuad bulutangkis China sukses menjuarai Piala Sudirman 2021. Torehan ini salah satunya berkat performa dari Yufei.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya