Tontowi/Liliyana Siap Tempur di Asian Games

Bonus Bagi Juara All England
Sumber :
  • VIVAnews/Anhar Rizki Affandi
VIVAnews - Andalan Indonesia di sektor ganda campuran, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir, sudah siap tempur di ajang Asian Games 2014 di Incheon, Korea Selatan. Hal ini menyusul, fitnya kondisi Tontowi usai mengalami cedera saat akan turun di Australian Open, Juni lalu.
Jangan Hanya All England, Praveen/Debby Bisa Juara Olimpiade

Tontowi mengalami masalah pada engkel kakinya hingga tak mampu melanjutkan turnamen tersebut. Meskipun, sudah membaik jelang Kejuaraan Dunia Bulutangkis, namun Tontowi saat itu masih merasa belum siap.
Praveen Jordan/Debby Susanto Juara All England 2016

"Saya sudah membaik. Sebenarnya saya akan turun di kejuaraan dunia. Tapi, saya masih kurang percaya diri. Untuk Asian Games sudah siap," kata pemain yang akrab disapa Owi ini.
Alasan Ahsan/Hendra Usai Tersingkir Cepat dari All England

Meski begitu, absen yang cukup panjang membuat Tontowi/Liliyana lebih baik dalam mempersiapkan diri untuk Asian Games yang berlangsung 19 September-4 Oktober mendatang. Liliyana pun merasa optimistis dengan kondisi Tontowi yang jauh lebih baik.

"Owi sudah sembuh. Dia sudah percaya diri. Kami akan berusaha sebaik mungkin," kata Liliyana di sela-sela acara Audisi Umum Djarum Bulutangkis 2014 di Kudus, Jawa Tengah.

Liliyana, yang biasa dipanggil Butet, juga melihat Asian Games tak berbeda dari ajang-ajang sebelumnya, karena lawan yang akan dihadapi juga tak jauh beda. Dia hanya mempersiapkan mental, karena beban yang lebih besar dan ditargetkan meraih medali emas.

Sementara itu, Richard Mainaky selaku pelatih dari Pelatnas Cipayung menambahkan para pemainnya sudah siap untuk bertarung di Korea. Termasuk pasangan pelapis di ganda campuran, Praveen Jordan/Debby Susanto dan pasangan Muhammad Ahsan/Hendra Setiawan untuk sektor ganda putra.
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya