Viral Balon Helium Meledak, Surprise Ultah Berakhir Bencana

20 ribu balon gas
Sumber :
  • Twitter Cherophobia Project

VIVA – Diberi kejutan saat hari bahagia dari keluarga maupun orang-orang terdekat adalah momen yang sangat berharga bagi setiap orang. Namun, nasib nahas menimpa seorang remaja yang mengalami insiden buruk saat hari ulang tahunnya.

King Nassar Unggah Foto Bareng Irish Bella, Warganet Heboh Menjodohkan

Baca Juga: Viral Mengaku Polisi Marahi Pesepeda, Joy Akhirnya Minta Maaf

Sebuah video viral di media sosial merekam persiapan surprise beberapa orang remaja kepada temannya yang sedang berulang tahun. Video tersebut diunggah pertama kali oleh seorang pengguna TikTok @kevingunawan.

Prabowo Subianto Minta Maaf Karena Nakal: Saya Minta Maaf ke Senior Karena Bikin Repot

"Semoga kejadian ini nggak terjadi di kalian ya guys. Jadi awalnya kita mau surprisein teman kita di kamarnya. Sayangnya rencana tidak berjalan dengan baik," tulis akun tersebut dalam videonya, dikutip VIVA, Rabu, 2 September 2020.

Mulanya dalam video tersebut beberapa orang tampak menaiki tangga di salah satu rumah temannya yang tengah berulang tahun. Salah satu di antara mereka ada yang membawa kue ulang tahun lengkap dengan lilin yang telah menyala, sedangkan seorang yang lain membawa balon karakter yang berisikan gas helium.

Biaya Ultah Cucu SYL Minta Di-reimburse Kementan, Pegawai Menolak Terancam Dimutasi

Saat itu mereka tengah bersiap-siap mengetuk pintu kamar temannya, untuk memberikan kejutan ulang tahun. Tak disangka, tiba-tiba terjadi ledakan yang diduga disebabkan oleh panas api dari lilin ulang tahun yang menyambar balon berisi gas helium tersebut.

"Kue berlilin dan balon helium yang kita bawa bertabrakan, dikarenakan balon yang tersangkut di atas pintu. Balon pun meledak dan api menyambar. Akibat ledakan ini aku dan temanku mengalami luka bakar yang cukup parah," tulis caption video.

Akibat dari ledakan itu, beberapa orang dalam video tersebut mengalami luka bakar cukup parah dan saat ini sedang dalam proses pemulihan. Unggahan ini telah ditonton hingga ribuan kali dan dikomentari oleh banyak warganet.

"Duh turut prihatin. Hari bahagia dan temen2nya pada perhatian. Pelajaran banget buat semua. Surprise cukup kue+lilin aja, no balon no confetti, no semprot2 yg pake tabung kecil itu. Pernah lihat tayangan kyk gini juga di LN, semprotan apa gitu di atas lilin n langsung explode," komentar seorang netizen.

"Diambil positifnya aja yaa, siapa tau masih banyak yg ga tau soal ini. Masih untung yg punya video mau share," ujar warganet lainnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya