Seberapa Penting SIM bagi Kepuasan Pelanggan Bisnis Online?

Sistem Informasi Manajemen atau SIM berpengaruh besar bagi kepuasan pelanggan karena bertujuan untuk memecahkan beragam masalah dalam bisnis yang meliputi layanan, biaya produk, serta strategi bisnis.
Sumber :
  • vstory

VIVA – Di era yang modern ini, segala hal semakin dipermudah. Dari sistem informasi dan teknologi yang semakin canggih memudahkan orang untuk berkomunikasi jarak jauh, mengetahui berbagai informasi dari berbagai penjuru dunia, bahkan kita bisa membeli barang hanya dengan tap-tap di layar smartphone! Wah, menyenangkan bukan?

Ternyata Syarat Usia Minimal Punya SIM Tidak Semuanya 17 Tahun, Cek Aturannya

Sejarah peranan Sistem Informasi dari tahun ke tahun selalu mengalami perkembangan, seperti yang dilansir dari laman riankostans.wordpress.com, dimulai dari sistem pengolahan data secara elektronik pada tahun 1950-an, sistem pendukung keputusan pada tahun 1970-an, hingga pada tahun 1990-2000an mengalami perkembangan dalam perdagangan dan bisnis elektronik.

Yaitu jaringan perusahaan e-business dan e-commerce yang beroperasi secara global dengan menggunakan internet, extranets, intranets, dan sistem jaringan lainnya.

Terpopuler: Pajak Tahunan Innova Zenix Hybrid, Bocah 5 Tahun Bawa Mobil PLN

Dengan berkembangnya Sistem Informasi dalam perdagangan dan bisnis elektronik/online, tentunya hal tersebut membawa banyak kelebihan, diantaranya :

1.      Kenyamanan

Apakah MK Tolak Gugatan Syarat Usia SIM seperti Tolak Masa Berlaku SIM Seumur Hidup?

Yup, kenyamanan. Karena kita tidak perlu repot-repot keluar rumah, bahkan saat sedang sibuk pun kita masih bisa berbelanja dengan begini bisa menghemat waktu juga kan? Dan juga cuaca yang tidak mendukung pun tidak menjadi penghalang untuk berbelanja.

2.      Privasi

Kita tidak perlu merasa malu atau merasa risih saat memilih barang karena dengan belanja online, privasi belanja kita akan sangat terjaga. Mulai dari pemilihan barang, transaksi, pengiriman, dan saat barang nya sampai di rumah.

3.      Bervariasi

Belanja online memudahkan kita memilih beragam barang, model, dan jenisnya. Berbeda dengan toko/mall di mana kita harus beralih dari tempat satu ke tempat lainnya, yang pastinya memakan waktu dan melelahkan bukan?

Dari penjelasan di atas, sebenarnya apa sih hubungan antara sistem informasi manajemen dan kepuasan pelanggan dalam bisnis online? Menurut Sugi Priharto dari laman web accurate.id pengertiannya Sistem Informasi Manajemen adalah sistem perencanaan bagian dari pengendalian internal dalam bisnis yang terdiri dari pemanfaatan dokumen, manusia, teknologi, serta prosedur dalam akuntansi manajemen.

Tujuan dari Sistem Informasi Manajemen dalam bisnis adalah memecahkan beragam masalah dalam bisnis yang meliputi layanan, biaya produk, serta strategi bisnis.

Dalam layanan meliputi bagaimana pelanggan bisa dengan mudah menemukan barang yang mereka cari pada situs belanja online, tersedianya fasilitas customer service jika pelanggan memiliki keluhan, sistem pembayaran yang mudah dan kemaanan terjamin, terdapat informasi yang lengkap mengenai barang yang diperdagangkan, dan sebagainya yang membuat pelanggan percaya akan komitmen dan keakuratan informasi dari bisnis online yang anda miliki.

Dan jika pada situs bisnis online yang anda jalani terdapat layanan yang tidak terdapat pada situs lainnya tentu akan menambah nilai plus pada pelanggan serta menambah tingkat loyalitasnya.

Pada era digital ini, tentunya semakin menciptakan strategi bisnis baru yang tidak hanya dapat menarik pelanggan dari dalam negeri saja, dengan sistem informasi dan teknologi semua negara pun bisa terhubung dengan mudah dan juga berbagai platform media sosial, website, aplikasi bisa menjadi wadah untuk menerapkan strategi bisnis dan menarik pelanggan dengan mudah.

Dengan tersedianya berbagai macam fasilitas, layanan, produk, dapat membuat pelanggan menaruh kepercayan yang lebih terhadap bisnis online yang kita jalani. Seperti yang dirangkum dalam jurnal I Gusti Made Karmawan yang berjudul “Dampak Peningkatan Kepuasan Pelanggan Dalam Proses Bisnis E-commerce Pada Perusahaan Amazon” berikut keuntungan dari penerapan Sistem Informasi Manajemen dan Teknologi :

1.      Sistem review/ulasan produk dianggap sebagai atribut yang positif untuk berbagi informasi dan masukan yang dapat membantu mendorong penjualan.

2.      Sistem internet yang bisa diakses kapan pun dan dimana pun memberi kenyamanan yang berbeda, privasi, dan menghemat waktu.

3.      Sistem fasilitas dan layanan yang berbeda dengan pebisnis lainnya menjadi poin yang lebih dan berbeda dari kompetitor. Pada contoh perusahaan amazon.com yang diambil dari jurnal, yaitu penggunaan pasar online menyediakan fasilitas bagi pelanggan untuk menjual barang-barang yang tidak diinginkan, sehingga menjadi point yang berbeda bagi amazon.com untuk bersaing dengan kompetitior lainnya.

4.      Dengan berbagai strategi bisnis yang baru tentunya akan menciptakan hubungan baru yang memberikan keuntungan dengan berbagai pihak lainnya.

Dari keuntungan-keuntungan yang disebutkan di atas, Sistem Informasi Manajemen (SIM) memberi pengaruh yang besar terhadap kepuasan pelanggan dalam bisnis online yang tentunya juga membawa keuntungan yang lebih.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya
Disclaimer: Artikel ini adalah kiriman dari pengguna VIVA.co.id yang diposting di kanal VStory yang berbasis user generate content (UGC). Semua isi tulisan dan konten di dalamnya sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis atau pengguna.