Pergantian Tahun, KRL Jabodetabek Beroperasi 24 Jam

Penumpang melintasi pintu tiket elektronik KRL.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Wahyu Putro A

VIVAnews - PT KAI Commuter Jabodetabek (KCJ) akan mengoperasikan KRL Jabodetabek selama 24 jam penuh pada malam pergantian tahun baru 2015.

Pelayanan khusus tahun baru ini diberikan bagi pengguna dengan mengoperasikan 14 perjalanan KRL tambahan setelah jadwal kereta terakhir di lintas Bogor – Jakarta Kota PP, Bogor – Jatinegara PP, Bekasi – Jakarta Kota PP, dan Parung Panjang – Tanah Abang PP.  

Dalam rilis yang dikirim PT KCJ, Jumat 26 Desember 2014, perjalanan tambahan khusus tahun baru, kereta pertama akan berangkat dari stasiun Bogor pada 31 Desember 2014 pukul 22.00 WIB. Sementara perjalanan kereta terakhir akan tiba di stasiun Bogor pada 1 Januari 2015 pukul 03.26 WIB.  

PT KCJ menyelenggarakan Perjalanan KRL tambahan ini untuk melayani masyarakat yang ingin memperingati malam pergantian tahun di berbagai lokasi di Jabodetabek. Dengan tambahan 14 perjalanan ini, maka pada pergantian tahun nanti, PT KCJ mengoperasikan 753 perjalanan.

Saat ini PT KCJ telah mengoperasikan 739 perjalanan KRL setiap harinya yang mampu melayani hingga 750.000 pengguna.

Groundbreaking RDF Plant, Heru Budi: Ini Akan Jadi Salah Satu Pengolahan Sampah Terbesar di Dunia

Jadwal KRL tambahan khusus malam pergantian tahun 2015:

Lintas Bogor – Jatinegara PP
1. Berangkat Bogor 22.00 WIB.
2. Berangkat Bogor 22.40 WIB.
3. Berangkat Jatinegara 00.30 WIB.
4. Berangkat Jatinegara 01.05 WIB.  

Lintas Bogor – Jakarta Kota PP
5. Berangkat Bogor 23.40 WIB.
6. Berangkat Bogor 00.10 WIB.
7. Berangkat Jakarta Kota 01.30 WIB.
8. Berangkat Jakarta Kota 02.00 WIB.  

Lintas Bekasi – Jakarta Kota PP
9. Berangkat Bekasi 23.50 WIB.
10. Berangkat Bekasi 00.30 WIB.
11. Berangkat Jakarta Kota 01.15 WIB.
12. Berangkat Jakarta Kota 01.45 WIB.  

Lintas Parung Panjang – Tanah Abang PP
13. Berangkat Parung Panjang 00.30 WIB.
14. Berangkat Tanah Abang 02.00 WIB.

Daftar Harga Mobil Bekas Honda Freed Masih Rp 100 Jutaan, Cocok Buat Keluarga
Toyota Kijang Innova

Punya Uang Rp100 Jutaan Pilih Innova Bekas atau Mobil Baru Ini

Memiliki mobil baru memang menjadi impian sebagian orang, namun mobil bekas juga kerap menjadi pilihan. Bahkan dengan modal Rp100 jutaan, sudah beli Kijang Innova bekas..

img_title
VIVA.co.id
13 Mei 2024