Menag: Waspadai Pihak Ketiga pada Demo 4 November

Menteri Agama, Lukman Hakim Saifuddin.
Sumber :
  • VIVA.co.id/M Ali Wafa

VIVA.co.id - Menteri Agama, Lukman Hakim Saifuddin, mengingatkan warga masyarakat yang akan berdemonstrasi pada 4 November nanti agar berunjuk rasa secara tertib. Dia mewanti-wanti kemungkinan pihak ketiga yang memanfaatkan momentum itu.

Anies Tunggu Istikharah dari Cak Imin untuk Maju Pilkada DKI 2024

"Harus mewaspadai pihak ketiga yang berupaya membiayai demonstrasi seperti ini. Ini yang Presiden wanti-wanti betul supaya kita mewaspadai kemungkinan itu terjadi," kata Menteri di Kantor Presiden, Jakarta, pada Selasa, 1 November 2016.

Menteri menyebut bahwa unjuk rasa memang hak setiap warga negara. Namun ada ketentuan yang harus diikuti dalam melakukan unjuk rasa, di antaranya, tidak bertindak anarkistis dan menyampaikan aspirasi dengan tertib dan santun.

Sinyal Anies Maju Pilkada DKI 2024, PKS: Kalau Memang Cocok, Why Not?

Mengenai demonstrasi pada 4 November 2016, Lukman menilai, sejatinya isi tuntutan agar pemerintah konsisten mengusut dugaan penistaan agama oleh calon gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok. Dia memastikan pemerintah tidak diam.

Namun, Lukman kembali mengingatkan secara terbuka kemungkinan pihak-pihak dengan agenda tertentu yang menysup dalam unjuk rasa nanti.

Ogah Usung Anies di Pilgub Jakarta, Gerindra: Kita Punya Jagoan Lebih Muda dan Fresh

"Presiden juga menekankan bahwa semua, khususnya bagi yang berunjuk rasa, selain mematuhi ketentuan, juga mewaspadai betul pihak ketiga yang ingin menggunakan kesempatan ini dengan agenda tertentu," ujarnya.

(mus)

Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah

PKB Niat Usung Ida Fauziyah di Pilkada DKI, tapi Masih Butuh 10 Kursi Parpol

Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar alias Cak Imin berencana akan mengusung Ida Fauziyah sebagai kader PKB untuk maju di Pilkada DKI Jakarta 2024

img_title
VIVA.co.id
2 Mei 2024