Rooney Pensiun, Manajer Timnas Inggris Beri Pujian Selangit

Penyerang Everton, Wayne Rooney.
Sumber :
  • Reuters/Lee Smith

VIVA.co.id – Manajer timnas Inggris, Gareth Southgate, tak henti-hentinya memuji Wayne Rooney usai sang striker memutuskan untuk pensiun dari pentas internasional.

Prediksi Premier League: Everton vs Liverpool

Rooney secara resmi memutuskan untuk pensiun Rabu kemarin melalui situs resminya. Di situ dia menuliskan jika dia sudah tak akan lagi membela The Three Lions di masa depan.

Padahal, Southgate telah meminta kepada pemain 31 tahun untuk kembali membela Inggris pada Kualifikasi Piala Dunia. Namun, tekad Rooney untuk pensiun telah bulat untuk melepaskan diri dari tugas internasional.

Pemain Jagoan Inggris Persenjatai Diri Rumahnya dengan Perlengkapan 'Kelas Militer' Selama EURO 2024

Mengetahui hal tersebut, Southgate sangat menghargai keputusan yang diambil oleh mantan pemain Manchester United itu. Dan dia tak ragu untuk memuji Rooney di sela pengumuman 28 pemain yang dipanggilnya membela Inggris untuk Kualifikasi Piala Dunia 2018.

"Saya memanggilnya untuk bertemu dan dia mengatakan dia menghargai panggilan saya. Tapi, dia telah berpikir lama dan telah memutuskan untuk pensiun dari pentas internasional," ujar Southgate dikutip Soccerway.

Bikin Quattrick Lawan Everton, Cole Palmer Sejajar Erling Haaland dalam Daftar Top Skor

"Saya berbincang selama 30 menit dan saya mengerti keputusannya. Saya tak mengerti apa yang harus dilakukan untuk menjadi legenda. Saya mengucapkan selamat padanya atas karier internasionalnya yang luar biasa," jelasnya.

Liverpool vs Everton

5 Fakta Menarik Jelang Duel Everton vs Liverpool di Premier League

Liverpool akan menyambangi markas Everton dalam lanjutan Premier League di Stadion Goodison Park pada Kamis dini hari nanti, 25 April 2024, pukul 02.00 WIB.

img_title
VIVA.co.id
24 April 2024