Peringkat FIFA Terbaru: Indonesia Naik, Jerman di Puncak

Para pemain Timnas Indonesia di SEA Games 2017
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Wahyu Putro A

VIVA.co.id – FIFA secara resmi telah mengeluarkan peringkat terbarunya. Timnas Indonesia pun bisa sedikit semringah melihat peringkat yang baru saja dirilis beberapa jam lalu itu.

Momen Tegang dan Panik Saat Bus Pawai Timnas U-22 Masuk Terowongan Semanggi

Jika sebelumnya Tim Merah Putih berada di peringkat 175, kini Indonesia naik enam peringkat ke 169. Torehan ini tak lepas dari beberapa hasil positif di beberapa laga uji coba terakhir.

Namun, jika dibandingkan dengan negara Asia Tenggara lainnya, peringkat Indonesia masih jauh tertinggal. Peringkat Indonesia bahkan masih kalah dari Malaysia yang berada tiga strip di atasnya.

5 Fakta Marselino Ferdinan, Pemain Timnas yang Lagi Viral

Filipina masih menjadi negara Asia Tenggara berperingkat paling tinggi. Mereka menempati peringkat 123. Peringkat tertinggi kedua ditempati Vietnam di posisi 130.

Sedangkan untuk negara-negara besar, Jerman berhasil menggusur Brasil di posisi teratas. Der Panzer kini memuncaki daftar peringkat FIFA, sedangkan Brasil berada satu strip di bawahnya.

5 Fakta Iwan Bule Trending di Twitter Karena Unggahan Situs PSSI

Portugal, Argentina, dan Belgia secara berurutan menempati posisi 3 hingga 5. Sedangkan Spanyol, Inggris, dan Italia harus terlempar dari 10 besar. (one)

Marselino Ferdinand saat mendapatkan hadiah mobil

Dinilai Egois, Gaji Marselino Ferdinand Bisa Beli 14 Unit Avanza

Marselino Ferdinand sedang menjadi sorotan publik, lantaran pemain Timnas Indonesia U-23 itu dinilai egois setelah merah putih dikalahkan Irak, pada laga semi final AFC..

img_title
VIVA.co.id
9 Mei 2024