Jacksen Ingin Kado Ultah Barito Poin dari Bali United

Jacksen F Tiago
Sumber :
  • VIVA.co.id/Rahmad Noto (Surabaya)

VIVA – Barito Putera melakoni laga tandang ke markas Bali United. Dalam lawatannya kali ini, Pelatih Barito Putera, Jacksen F Thiago punya misi khusus. Ia ingin membawa pulang poin penuh sebagai kado ulang tahun klubnya.

Hasil Liga 1: Bhayangkara FC Pesta Gol, Duel Dewa United vs Madura United Dihentikan

Untuk itu, ia mempersiapkan anak asuhnya sebaik mungkin. Usai lawan PSM Makassar, Jacksen langsung menempa Hansamu Yama dan kawan-kawan untuk menghadapi Bali United.

"Kami sudah cukup menggelar latihan setelah lawan PSM Makassar. Kami sudah siap menghadapi Bali United," kata Jacksen, jelang pertandingan di Stadion I Wayan Dipta, Bali, Minggu, 22 April 2018. 

Hasil Liga 1: Bali United Lolos ke Championship Series Usai Tekuk Persebaya Surabaya

Barito Putera dalam kondisi baik usai melumat PSM Makassar. Meski tampil di kandang lawan, Jacksen optimistis bisa meraih hasil maksimal. Apalagi kondisi anak asuhnya dalam kondisi fit. Semua pemain inti bisa diturunkan lantaran tak ada yang cidera maupun mendapat akumulasi kartu.

"Kondisi tim sangat sangat baik. Kami datang ke Bali tidak memiliki satu pemain pun yang cedera atau terkena kartu," paparnya.

Terpopuler: Sindiran Suporter Bali United, Media Asing Puji Indonesia

Duel Barito Putera vs Persipura Jayapura.

Tren positif dan lengkapnya tim utama bagi Jacksen merupakan modal pening memetik poin di markas Serdadu Tridatu. Kendati begitu, Jacksen enggan menganggap remeh Bali United. Bahkan, ia menyebut tim kebanggaan publik Bali itu bukan lagi klub berlabel nasional, melainkan internasional. 

"Bali United adalah tim yang bagus. Tim yang bukan lagi berlabel nasional, tapi label internasional. Bali United dan Persija adalah dua tim yang sangat diwaspadai di Liga 1 ini. Tapi saya berharap besok Barito Putera bisa raih poin penuh, sebagai kado ulang tahun klub ini," katanya.

Pemain Bali United rayakan gol.

Banyaknya pemain Bali United yang absen bermain bukan dianggap keuntungan bagi Jacksen. Jacksen menyebut Bali United memiliki pemain bagus yang tidak sedikit. "Walau banyak pemain Bali besok tidak main. Tapi kita tidak boleh lengah. Coach Widodo pasti punya strategi lain dan Bali punya pemain muda yang banyak dan bagus-bagus," katanya.

Sementara itu, Pemain Barito Putera, Hansamu Yama mengaku dirinya dan rekan-rekannya sudah siap menghadapi laga esok hari. Dia optimis timnya mampu memberikan kemenangan untuk kado ulang tahun Barito Putera.

"Usai pertandingan lawan PSM persiapan kami sangat baik. Apalagi kami tidak ada yang cedera atau terkena kartu. Optimis bisa mencuri poin di Bali," ucap dia. (ase)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya