Senyum Ceria Mourinho Usai Balas Dendam pada Guardiola

Pep Guardiola dan Jose Mourinho tertawa bersama, seusai laga MU vs ManCity
Sumber :
  • Reuters

VIVA.co.id – Manajer Manchester United Jose Mourinho tampak sangat bahagia, setelah timnya menang 1-0 atas Manchester City di Piala Liga, Kamis dini hari 27 Oktober 2016. Dia terlihat mengeluarkan senyum lebar, saat berbicara dan berpelukan dengan Pep Guardiola seusai pertandingan.

Kata Guardiola Usai Manchester City Disingkirkan Real Madrid

Pep Guardiola dan Jose Mourinho tertawa bersama, seusai laga MU vs ManCity

Dilansir dari Mirror, keduanya pernah dikenal sebagai teman karib saat masih bekerja untuk Louis van Gaal di Barcelona. Namun, penunjukkan Guardiola sebagai manajer Barca, disebut telah membuat Mourinho sakit hati. Keduanya pun terlibat persaingan panas, terutama ketika Mourinho menangani Real Madrid.

Tekad Pep Guardiola Bawa Man City Sabet Treble Lagi

Awal musim ini, persaingan keduanya kembali menjadi pusat perhatian, membuat derby Manchester pertama di antara keduanya, menjadi salah satu pertandingan yang paling ditunggu. Mourinho kalah dalam pertemuan pertamanya dengan Guardiola di Premier League.

Lebih buruk lagi, performa MU juga terus menurun, hingga akhir pekan lalu Mourinho dipermalukan bekas klubnya, dengan kekalahan 0-4 MU dari Chelsea. Kemenangan atas ManCity pun disebut Mourinho merupakan kesempatan, untuk meredakan rasa kecewa suporter Setan Merah.

Real Madrid Jawab Penilaian Buruk Pep Guardiola soal Bernabeu

Mengomentari kemenangan MU, mantan bintang the Reds Phil Neville, menyerukan pada Mourinho agar dia kembali berperang dengan Pep. "Anda lihat dengan Real Madrid dan Barcelona, bagaimana dia berperang dengan Pep. Lakukan itu lagi!" ujar Neville, seperti dikutip dari Sky Sports.

Dia mengatakan ingin Mourinho memperlihatkan mentalitas petarung, yang melekat kepadanya di masa lalu. Mourinho menunjukkan gairah besar di awal musim, dengan menyebut yakin MU bakal menjuarai Premier League musim ini. Namun, serentetan hasil buruk, membuatnya sementara tampak lebih banyak diam.

Bahkan, senyum dan peluknya dengan Guardiola, mulai memperlihatkan adanya perubahan positif pada sikapnya. Pada akhirnya, suporter MU yang akan menilai, apakah sebaiknya Mourinho tetap agresif, atau ramah seperti seusai laga lawan ManCity.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya