Pemain Indonesia di Luar Negeri Jadi Bidikan Timnas U-19

Pelatih Timnas Indonesia U-19, Indra Sjafri
Sumber :
  • VIVA.co.id/Riki Ilham Rafles

VIVA.co.id – Pelatih Timnas Indonesia U-19, Indra Sjafri, bukan cuma memantau pemain yang berkompetisi di sepakbola nasional. Indra ternyata juga memantau bakat-bakat lokal yang sedang merumput di luar negeri.

Indra Sjafri Ungkap Kabar Baik Usai Timnas Indonesia U-20 Hadapi China

"Saya sudah menginventarisir beberapa nama pemain yang ada di Indonesia. Luar negeri juga," kata Indra kepada VIVA.co.id, Senin 6 Februari 2017.

Memang, ada beberapa pemain Indonesia yang saat ini merumput di luar negeri. Angga Rezky Fitraispan salah satunya.

Usai 2 Kali Imbangi China, Indra Sjafri Ungkap Program Selanjutnya Timnas Indonesia U-20

Pemuda 17 tahun tersebut sedang mengecap ketatnya kompetisi di Spanyol. Angga tercatat menjadi pemain junior di klub kasta keempat Liga Spanyol, CD Algar.

Selain Angga, masih ada juga Andri Syahputra. Kini, Andri sedang bermain di Liga Utama Qatar U-17.

Hasil Pertandingan Uji Coba Timnas Indonesia U-20 Vs China, Gol Indah di Menit Akhir

Terkait nama stafnya, Indra masih bungkam. Pelatih 54 tahun tersebut tak mau membeberkan apakah akan membawa gerbong lamanya ke Timnas U-19 atau tidak.

"Saya sudah ada komposisi nama tim pelatih. Tapi, nanti harus dibicarakan dulu dengan PSSI pada Kamis mendatang," terang Indra.

"Setelah bertemu dengan PSSI, baru saya bisa lebih terbuka. Dalam pertemuan dengan PSSI, kami akan bahas masalah struktur kepelatihan, pemain, dan kebutuhan tim. Mulai 10 Februari, baru saya memulai pekerjaan bersama Luis Milla dan Fachri Husaini," lanjutnya. (one)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya