Penerus Galaxy Nexus, Samsung Siapkan Galaxy Premier?

Bocoran foto Samsung Galaxy Premier
Sumber :
  • geeky-gadgets.com

VIVAnews - Samsung dikabarkan mempersiapkan smartphone baru di flagship produk Galaxy. Sebuah smartphone dengan kelas mid range akan diluncurkan, dan akan memiliki nama Samsung Galaxy Premier.

Mengutip laman TechRadar, Galaxy Premier akan hadir dengan spesifikasi di antara Galaxy S III dan Galaxy Nexus. Kabar mengenai Premier pertama kali muncul saat Samsung diketahui akan merilis produk terbaru dengan nomor model GT i9260, September lalu.

Ada yang menyebut produk terbaru itu sebagai Galaxy Nexus 2. Meski begitu, kemungkinan besar produk ini memang muncul sebagai penerus Galaxy Nexus.

Spesifikasi

Saat ini, Galaxy Premier diprediksi akan hadir dengan spesifikasi di atas Galaxy Nexus dan Galaxy S III. Premier dikabarkan akan menggunakan Android Jelly Bean dan ditanamkan prosesor dualcore 1,5 GHz.

Ukuran layar dan resolusi Premier disebut akan sama seperti Galaxy Nexus, yaitu 4,6 inci dengan resolusi 1280 x 720 dengan layar Super AMOLED.

Smartphone ini disebut akan menggunakan kamera 8 MP. Sejumlah konektivitas yang dihadirkan antara lain Near Field Communication, Bluetooth 4.0 dan DLNA.

Mengenal Tradisi Hantaran di Indonesia, Simbol Rasa Syukur dan Kasih Sayang
Taspen.

Cara Taspen Perkuat Srikandi Jadi Penggerak Finansial

PT Dana Tabungan dan Asuransi Pegawai Negeri (Taspen) menegaskan komitemnnya terus mengoptimalkan peran Srikandi jadi penggerak finansial.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024