Beginikah Wajah Baru Ponsel Lumia Tanpa Nokia?

Nokia Lumia dengan aplikasi Live Tiles
Sumber :

VIVAnews - Microsoft memutuskan mendepak nama Nokia dari produk ponsel pintar Lumia. Perusahaan yang telah mengakuisisi divisi perangkat Nokia beberapa waktu lalu itu akan fokus dengan nama produk Microsoft Lumia.

Menanggapi hal ini, Wakil Presiden Senior Pemasaran Ponsel Microsoft, Tuula Rytilä, mengatakan ada banyak peralihan dan perubahan nama di setiap channel Microsoft.

"Misalnya, situs lokal dan global kami melalui transisi untuk mengampanyekan nama baru, Microsoft Lumia," kata Rytilä melansir laman Nokia, Jumat 24 Oktober 2014. 

Yang Bikin Shin Tae-yong Terusik saat Indonesia Kalahkan Korea Selatan

Microsoft mengaku bakal mengundang penggemar Lumia untuk turut membantu mengampanyekan nama baru.

"Selanjutnya, langkah perubahan ini juga bakal terjadi di seluruh perangkat, pengemasan dan retail kami. Semua seperti yang direncanakan dan kami senang integrasi kami ke Microsoft berlanjut sesuai jalur," ujarnya.

Terkait kapan rilis perangkat Lumia tanpa embel-embel Nokia, Rytilä menolak membeberkannya. Namun, ia memberi sinyal perusahaannya memang tak sabar untuk segera merilis perangkat Microsoft Lumia. Ponsel Lumia dengan nama baru, kata dia, bakal dilengkapi dengan layanan Microsoft.

"Ponsel Lumia akan menampilkan layanan terbaik Microsoft seperti Office, OneDrive, Skype dan Bing untuk membantu pekerjaan dan kehidupan personal konsumen," tegas dia.

Ditambahkan, Microsoft akan memposisikan Lumia sebagai kekuatan teknologi mobile sehari-hari. Perusahaan ini mengaku tak akan berhenti berinovasi untuk ponsel Lumia.

"Kami telah memperkenalkan inovasi seperti fitur kamera canggih, pengisian daya nirkabel, desain unggul industri. Semua akan berlanjut," tegasnya.

Tak lupa, ia mengatakanm Lumia saat ini sudah merupakan keluarga dari produk Microsoft lainnya seperti Xbox, Windows, dan Surface.

5 Rekomendasi Makanan untuk Ibu Menyusui Agar ASI Lancar

Dalam penjelasan di laman Nokia, selain keterangan juga ditampilkan foto produk Microsoft Lumia tanpa Nokia. Namun, belum jelas apakah foto tersebut merupakan wajah baru Microsoft Lumia.

Bocoran tampilan Microsoft Lumia

5 Tips Ampuh untuk Hilangkan Lemak Perut yang Bikin Susah Gerak

Baca juga :




(asp)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya