Ford Siap Luncurkan Mobil Pikap untuk Anak Kecil

Ford F-150 replika.
Sumber :
  • www.inautonews.com

VIVAnews - Dua bocah kecil terlihat asyik menikmati kendaraan pikap terbaru yang dibuat Ford. Mobil berjenis F-150 itu dibawa mereka untuk sekedar menyusuri taman, lengkap dengan gaya keduanya yang mengenakan kacamata hitam.

Dilansir Inautonews, Jumat 27 Juni 2014, mobil yang ditumpangi dua bocah tersebut, bukan mobil pikap lansiran Ford yang sesungguhnya, melainkan sebuah mobil replika yang dibuat dari edisi terlarisnya.

Dalam video yang diunggah ke laman You Tube, kedua anak itu terlihat seperti orang dewasa yang asyik bermanuver di jalan lengkap dengan obrolan ringan dan santai. Rupa-rupanya video berdurasi 1 menit 8 detik itu merupakan salah satu iklan mobil Ford F-150 yang diperuntukkan untuk anak kecil.

Pikap ini hanya dapat ditumpangi untuk dua penumpang saja. Dalam keterangannya disebutkan, mobil mainan yang terbuat dari alumunium ini diperuntukkan bagi anak usia enam tahun ke bawah.

Harta Berjalan Rizky Febian Sebelum Menikah dengan Mahalini

Namun, jangan bayangkan tenaga yang dilontarkannya sama dengan Ford pikap sungguhan, mobil berukuran mini ini hanya mampu melesat 5 mph atau 8 kilometer/jam.

Kendati demikian, mobil mainan ini telah dilengkapi dengan berbagai fitur keselamatan agar tak mudah terbalik laiknya mobil off-road. Mobil ini juga telah dijejali banyak lampu LED yang dapat terlihat terang saat melesat di malam hari.

Kendati demikian, Ford masih enggan membocorkan harga mobil mainan ini. Harga sendiri baru akan disebutkan saat peluncurannya di 2015 mendatang. (asp)

Lihat videonya di bawah ini:

Pengakuan Mengejutkan Sopir Bus Maut Subang Ungkap Penyebab Kecelakaan
Pilot Djarot Hermanto Daftar Sebagai Bakal Calon Bupati Brebes ke PKB

Pilot Ini Daftarkan Diri Jadi Bakal Calon Bupati

Pilot maskapai penerbangan swastas, Djarot Hermanto melamar ke sejumlah partai politik untuk maju sebagai bakal calon Bupati Brebes, Jawa Teng pada Pilkada Serentak 2024.

img_title
VIVA.co.id
14 Mei 2024