Uji Ketangguhan 3.000 KM, Terios "Babat" Jalur Sulawesi

Terios 7 Wonders Amazing Celebes Heritage di Sulawesi.
Sumber :
  • Foto: VIVAnews/Herdi Muhardi

VIVAnews - PT Astra Daihatsu Motor (ADM) kembali menggelar Terios 7 Wonders. Setelah menjelajahi Pulau Sumatera pada 2012 dan Pulau Jawa-Komodo di 2013 lalu, kali ini Terios 7 Wonders menelusuri jalur Pulau Sulawesi.

Mengusung tema 'Terios 7 Wonders Amazing Celebes Heritage', perjalanan ini masih diikuti tujuh unit Terios beserta 13 peserta yang berasal dari media, blogger, serta tim Daihatsu. Titik start pun dimulai di Kota Manado, Sulawesi Utara, 1 Oktober 2014.

Tim ekspedisi pun mengeksplorasi berbagai jalur berliku dan menanjak. Tak jarang, di sejumlah wilayah, tim masih sangat mudah menemui jalanan yang hancur dan rusak. Adapun beberapa wilayah yang telah dilewati antara lain Tempaso, Torosiaje, Polewali Mandar, Pare Pare, Rentepao (Toraja), Bulukumbu, dan Kajang.

Hari ini, tim ekspedisi Terios 7 Wonders Amazing Celebes Heritage memasuki Kota Kendari dan akan menyelesaikan ekspedisi selama 10 hari di Pulau Sulawesi dengan terlebih dahulu menikmati keindahan alam serta budaya di Kepulauan Wakatobi, Sulawesi Tenggara, Jumat 10 Oktober 2014.

"Perjalanan yang ditempuh tim Terios 7 Wonders Amazing Celebes Heritage kurang lebih sejauh 3.000 km," kata Direktur Marketing PT ADM, Amelia Tjandra, kepada wartawan di Kendari, Sulawesi Tenggara, Kamis 9 September 2014.

Amelia menambahkan, dengan jarak tempuh yang cukup jauh dan menghadapi berbagai rintangan, mobil segmen SUV (Sport Utility Vehicel) berkapasitas tujuh penumpang tersebut sanggup melewatinya tanpa kendala serius.

"Perjalanan menyusuri Sulawesi ini kita ingin tunjukkan kepada masyarakat, bahwa Terios merupakan sahabat berpetualang di segala kondisi jalan. Tak hanya itu, kita juga ingin menunjukan bahwa Sulawesi ini memiliki berbagai keindahan," ungkap Amelia.

Sebelum mengakhiri perjalanan, tim ekpedisi Terios 7 Wonders Amazing Celebes Heritage mengunjungi SMK 2 Kendari untuk melakukan kegiatan sosial berupa merenovasi perpustakaan dan sumbangan buku di sekolah tersebut. Demikian juga dengan SMP Negeri 2 Kendari dan SDN 1 Kendari. (one)

Baca juga:

Terkuak, Ini Peran 5 Tersangka Barus Kasus Korupsi Timah
VIVA Otomotif: Mitsubishi Pajero Sport dan Toyota Fortuner

Terpopuler: Adu Laris Fortuner vs Pajero Sport, Shin Tae-yong Mudah Beli Palisade

Berita yang membahas mengenai adu laris Fortuner vs Pajero Sport dan Shin Tae-yong mudah beli Palisade, banyak sekali dibaca hingga jadi terpopuler di kanal VIVA Otomotif

img_title
VIVA.co.id
27 April 2024