Lawan Jazz, Suzuki Baleno Dijual dengan Harga Miring

Suzuki Baleno Hatchback.
Sumber :
  • Instagram Sun_Motor

VIVA.co.id – Kejutan diberikan PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) menjelang peluncurannya di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) pada 10 Agustus 2017 mendatang. Suzuki bakal meluncurkan Baleno hatchback dengan harga miring.

Mobil Bekas di Bawah Rp100 Juta: Ada MPV Mewah dan Hatchback Keren

Bahkan, harga hathcback pesaing Honda Jazz dan Toyota Yaris ini diklaim mengikuti harga Suzuki Ignis. Harold Donnel, Section Head 4 Wheel Product Development PT SIS, membeberkan, harga Baleno transmisi manual Rp 195 juta, matik Rp 207,5 juta.

"Kalau harga kita kan ngopi dari Ignis jadi that’s why namanya 'gear to define' (slogan Baleno) karena kita ingin mendeskripsikan hatchback seperti ini, punya hatchback enggak harus spending (harga yang terlalu mahal)," katanya di Sentul, Bogor, Jawa Barat.

Mengejutkan Isi Garasi Bupati Sidoarjo Ahmad Muhdlor yang Resmi Jadi Tersangka KPK

Kata Harold, harga hathcback jika Rp270 juta terlalu mahal, karena Baleno bisa di bawah Rp200 juta. Menurutnya, enggak perlu pending terlalu besar untuk didefinisikan kalau konsumen sudah sukses jika membeli mobil hathcback dengan harga lebih (Jazz facelift Rp232,5 juta sampai Rp272,5 juta).

"Enggak kontras dengan harga, soalnya kalau orang sukses maunya beli mobil mahal?
Orang Indonesia memang kadang terstigma harga murah barangnya murahan, harga mahal barangnya ekslkusif. Yang pengen kita tonjolkan di sini adalah the complete hatchback," katanya.

Terpopuler: SIM Mati Tidak Perlu Bikin Baru, Honda Jazz Bekas Rp60 Jutaan

Sambung dia, karena dengan harga kompetitif itu (Baleno) bisa mendapatkan fitur hatchback cukup lengkap atau bisa dibilang salah satu yang lengkap di kelasnya. Lebih lanjut Harold mengeaskan, desain Baleno berbeda kiblat sedangkan kompetitor desainnya lebih tegas.

"Kalau kita lebih ngalir, liquid flow. Dari sisi lain kabin dan daya manuver segala macem itu kita salah satu yang paling bagus. Radius putar juga kita yang paling baik, kabin size leg roomnya lega," katanya.

Sebagai informasi, Baleno memiliki fitur smart keyless entry dan tombol start stop engine untuk menyalakan mesin. Selain itu, headunit opsional layar sentuh terintegrasi dengan Bluetooth telepon, radio, MP3, dan USB. Selain itu, custer Multi Information Display (MID) informatif dan setir sudah tilt dan telescopic dan dilengkapi audio control.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya