FOTO: Mewahnya Mobil-mobil Bos First Travel, Semua Putih

Deretan mobil mewah milik bos First Travel yang disita polisi.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Pius Mali

VIVA.co.id – Tim penyidik Bareskrim Polri telah melakukan penyitaan aset milik pasangan suami istri Andika Surachman dan Anniesa Desvitasari Hasibuan, terkait kasus penipuan umrah First Travel. Aset yang disita antara lain lima unit mobil yang kini diparkir di Bareskrim Polri, di Gedung Kementerian Kelautan dan Perikanan, Jakarta Pusat.

Rubicon Mario Dandy Nggak Laku Dilelang Diduga Gegara Mahal, Ini Kata Kejari Jaksel

Kelima mobil tersebut yakni Volkswagen Caravelle lansiran 2015 dengan nomor polisi (nopol) F 805 FT, Mitsubishi Pajero Sport 2015 bernopol F 111 PT, Toyota Vellfire 2015 bernopol F 777 NA, Toyota Fortuner 2015 bernopol B 28 KHS, serta Daihatsu Sirion 2014 bernopol B 288 UAN. 

Berdasarkan pantauan VIVA.co.id, kelima mobil yang disita memiliki satu warna yang sama, putih. Kelima unit mobil masih terlihat mulus pada bagian eksteriornya.

Gaji di Timnas Miliaran, Pelatih Shin Tae-yong Mudah Beli Hyundai Palisade tiap Bulan

Sementara untuk Daihatsu Sirion yang disita terlihat berbeda lantaran sudah dimodifikasi pada bagian bumper depan dan belakang, serta diganti dengan pelek yang lebih lebar.

Toyota Fortuner milik bos First Travel yang disita polisi.

Jeep Rubicon Mario Dandy Dilelang dengan Harga Limit Rp809 Juta, Intip Spesifikasinya

Lima unit mobil ini diparkir di area parkir pintu masuk Bareskrim Polri. Mobil juga sudah diberi pita kuning sebagai penanda menjadi barang sitaan.

Deretan mobil mewah bos First Travel yang disita polisi.

Mobil Sirion sitaan milik bos First Travel yang dimodifikasi.

Deretan mobil mewah milik bos First Travel yang disita polisi.

Kredit foto: VIVA.co.id/Pius Yosep Mali

Sementara itu, hari ini penyidik Bareskrim Polri diketahui memeriksa tiga bos First Travel, yakni Andika Surachman dan istrinya, Anniesa Hasibuan, serta Siti Nuraida alias Kiki Hasibuan selaku pimpinan penyedia jasa umrah murah itu, di Gedung KKP, Jakarta. Ketiganya hingga kini masih diperiksa sejak pukul 10.00 WIB.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya