Sutradara Batman The Movie Meninggal Dunia

Batman: The Movie
Sumber :
  • CBS

VIVA.co.id – Sutradara besar Hollywood, Leslie H Martinson meninggal dunia pada Sabtu, 3 September waktu setempat. Dilansir DigitalSpy, Martinson meninggal di usianya yang ke-101 tahun.

Nama Leslie H Martinson dikenal sebagai sutradara yang pertama kali mengangkat Batman ke layar lebar. Film berjudul Batman: The Movie dirilis pada tahun 1966. Sebelumnya, Batman hanya dikenal lewat sejumlah serial yang diproduksi bertahun-tahun lebih dahulu.

Ialah yang membawa Adam West sebagai Batman dan Burt Ward sebagai Robin dalam film ini. Namanya juga begitu fenomenal karena mempertemukan Batman dan Robin untuk bersama-sama melawan Joker, Riddler, Catwoman dan Penguin.

Martinson juga dikenal sebagai seorang pelaku dunia pertelevisian. Ia sudah mulai berkarier sejak awal tahun 1950-an. Selama berpuluh-puluh tahun, Martinson banyak memproduksi drama klasik, seperti Maverick, CHiPs, Dallas, dan juga Mission: Impossible.

Serial TV yang terakhir kali digarap adalah komedi Small Wonder sepanjang 26 episode di pertengahan tahun 80-an.

Leslie H Martinson meninggal dunia di tengah keluarga dan orang-orang yang mencintainya.