Ditahan Imbang Myanmar, Riedl Keluhkan Pembatasan Pemain

Pelatih timnas Indonesia, Alfred Riedl
Sumber :
  • VIVA.co.id/Muhammad Solihin

VIVA.co.id - Tim nasional Indonesia bermain imbang 0-0 melawan Myanmar di Thuwanna Stadium, Jumat 4 November 2016. Dalam laga uji coba tersebut, kedua tim mengalami masalah dalam penyelesaian akhir.

Tercatat ada lima peluang yang didapat oleh Skuat Garuda. Boaz Solossa dapat tiga peluang, serta Lerby Eliandry dan Ferdinand Sinaga masing-masing satu kali.

Bagi pelatih timnas Indonesia, Alfred Riedl hasil ini adalah yang terbaik. Sebab, dia mengeluhkan kesulitan menentukan komposisi skuat dengan adanya batasan maksimal memanggil dua pemain dari setiap klub.

"Saya rasa inilah hasil yang terbaik dicapai kedua tim, sama-sama kuat bertahan, tapi kurang beruntung untuk mencetak gol," kata Riedl seusai pertandingan.

"Komposisi timnas Indonesia saat ini adalah yang terbaik dengan adanya pembatasan dua pemain tiap klub di liga, membuat sedikit kesulitan dalam meramu strategi,"  imbuhnya.

Lebih jauh, pria asal Austria itu memuji permainan Myanmar. Dia memprediksi, tim berjulul The White Angels bakal menembus babak semifinal Piala AFF Myanmar-Filipina 2016 mendatang.