Single Feel This Way, Tompi Gaet Gitaris Incognito

sorot musik tompi
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Fikri Yusuf

VIVA – Tompi merasa bangga mimpinya kini terwujud. Dia bisa berkolaborasi dengan idolanya, yakni gitaris Incognito, Jean-Paul Maunick.

Kolaborasi mereka melahirkan single berjudul Feel This Way. Bagi Tompi, proyek ini merupakan pijakan yang luar biasa bagi kariernya di industri musik.

“Jujur saya sangat happy sama hasilnya. Pernah latihan bareng sebelumnya, mereka bilang musiknya unik. Dan temen-temen saya juga bilang lagunya bagus, keren, menyenangkan. Ya mudah-mudahan lagu ini memberikan hal positif bagi yang denger,” ujar musisi yang tengah sibuk mengerjakan proyek film bersama Pretty Boys Pictures.

Sementara itu, iJean-Paul pun senang bukan kepalang, bisa berkolaborasi dengan musisi multi talenta kelahiran Lhokseumawe, Naggroe Aceh Darussalam, 40 tahun silam ini.

“Tompi adalah seorang penyanyi, media sosial komentator, dokter bedah, fotografer, video maker, suporter hebat untuk membangun Indonesia. Kolaborasi dengan Incognito menonjolkan keindahan suaranya dan mengekspresikan jiwa internasionalnya dengan sentuhan eksotika brasilia,” tulis gitaris yang dikenal dengan nama Bluey dalam akun instagram @incognito_world.

Lagu Feel This Way bukan satu-satunya proyek musikal yang akan dihadirkan musisi yang akan tampil di Prambanan Jazz 2019 mendatang. Masih ada lagu Something To Live For yang juga dikerjakan bersama Bluey. Rencananya lagu tersebut akan dirilis pada akhir bulan Juni nanti.

Kebahagiaan ini lah yang akhirnya ingin di-share kepada semua sahabat Tompi, termasuk rekan-rekan media yang hadir dalam acara Romansa Berbuka bersama Tompi. (row)