Marcell Siahaan Sampai Isyana Sarasvati Cari Bakat Baru

Marcell Siahaan
Sumber :
  • NUVOLA/VIVA

VIVA – Industri musik harus selalu beregenerasi. Ada berbagai cara dalam menyaring bakat-bakat yang tersebar di pelosok negeri, salah satunya melalui kontes menyanyi. Tak sedikit jebolan dari ajang kontes menyanyi berhasil menorehkan nama di industri musik.

Kini, giliran Isyana Sarasvati, Rizky Febian, Yura Yunita dan Marcell yang akan mencari bakat-bakat tersebut. Mereka akan mencari anak-anak dengan suara emas.

Bagaimana cara mereka mencari bakat terpendam tersebut? Simak artikel ini selanjutnya.

Isyana Sarasvati, Rizky Febian, Yura Yunita dan Marcell Siahaan didaulat menjadi Coaches di The Voice Kids Indonesia Season 4. Mereka akan menilai dan membantu para kontestan untuk menyempurnakan vokal dan aksi panggung mereka.

Keempat nama tersebut dipilih karena memiliki lagu hits yang sangat disukai oleh para pecinta musik Indonesia. Ditambah lagi keempatnya juga berhasil mengukir prestasi musik yang membanggakan.

Pada Selasa, 19 Januari pukul 21.00 WIB mereka akan menampilkan momen perdana dan istimewa. Mereka siap tampil di acara yang diberi tema Amazing Concert Teman Duet

“Suatu kebanggaan buat saya bisa perform dan berkolaborasi bareng dengan Coaches lainnya. Nantikan kejutan spesialnya di Amazing Concert Teman Duet,” kata Marcell seperti dikutip dari keterangan tertulis.

Para Coaches The Voice Kids Indonesia akan berkolaborasi bersama musisi–musisi lainnya, yakni Titi DJ, Via Vallen, Iis Dahlia, Danang, Vionita dan Dyrga Dadali. Line up para musisi luar biasa ini dijamin akan membawa kemeriahan dan suka cita kepada siapapun yang menonton penampilan mereka.

Acara akan dipandi oleh Ananda Omesh dan Vefa Darwanti. The Voice Kids Indonesia Season 4 akan disiarkan di GTV.