Persaingan Usaha, Malaysia Belajar dari RI

Menara Petronas Malaysia, salah satu ikon Malaysia yang menjadi kunjungan favorit turis.
Sumber :
  • AP Photo

VIVAnews - Indonesia dan Malaysia saling bertukar pikiran mengenai pengembangan industri waralaba atau franchise. Setelah beberapa produk franchise asal Malaysia dipasarkan di Tanah Air, kini giliran Malaysia yang tertarik mengembangkan franchise asal Indonesia di negeri jiran.

Menteri Perdagangan, Mari Elka Pangestu, mengungkapkan, beberapa waktu lalu Menteri Perdagangan Dalam Negeri dan Perlindungan Konsumen Malaysia datang ke Indonesia untuk menghadiri acara tahunan franchise fair.

Hasil Liga 1: Tampil Ngotot dari Awal, PSIS Semarang Gilas Persikabo 1973

Beberapa produk franchise yang siap dikembangkan Indonesia antara lain produk spa dan kecantikan, sebagaimana Malaysia yang  sukses mengembangkan franchise di bidang makanan, seperti Roti Boy.

"Dari segi jumlah, produk spa dan beauty jauh lebih banyak dibandingkan Malaysia," kata Mari di kantor Kementerian Koodinator Bidang Perekonomian, Jakarta, Senin 27 Juni 2011.

Dalam pertemuan tersebut, Menteri Perdagangan Malaysia juga tertarik mempelajari beberapa program dari Indonesia antara lain mengenai perusahaan yang dibina pemerintah melalui Permodalan Nasional Madani. Selain itu, Malaysia ingin mempelajari mengenai Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU).

"Mereka sedang menyusun undang-undang tentang persaingan sehat, mereka ingin belajar dari Indonesia," katanya. "Indonesia sudah 10 tahun memiliki undang-undang persaingan usaha dan KPPU." (art)

Fitri Carlina dan Rafael Struick

Nonton Langsung di Qatar, Fitri Carlina Menangis Saat Timnas Indonesia Menang Lawan Korea Selatan

Saking bahagianya, Fitri Carlina sampai terlihat menundukan kepala dan menangis bahagia atas kemenangan Timnas Indonesia saat melawan Korea Selatan.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024