Prancis Hanya Berani Targetkan Lolos 16 Besar

Pelatih timnas Prancis, Didier Deschamps
Sumber :
  • REUTERS/Charles Platiau
VIVAbola
Bek Timnas Prancis Tak Gentar dengan Ancaman Terorisme
– Pelatih tim nasional Prancis, Didier Deschamps, enggan memasang target tinggi dalam putaran final Piala Dunia Brasil 2014. Pria yang membawa Prancis juara Piala Dunia 1998 ini mencoba realistis.

Ketika Aksi Teror Ancam Status Tuan Rumah Prancis

Pengundian yang digelar di Costa do Sauipe
Status Tuan Rumah Prancis Ditentukan Bulan Depan
, Salvador, Brasil, Jumat 6 Desember 2013, menempatkan Prancis di Grup E bersama Swiss, Ekuador dan Honduras. Deschamps menilai, ketiga lawan tersebut bukan tim yang mudah ditaklukkan.

Sebelum bersua Swiss dan Ekuador, Prancis akan menghadapi Honduras di laga penyisihan pertama di Porto Alegre, 15 Juni 2014. Deschamps pun membidik kemenangan demi memuluskan langkah Les Bleus.

“Pertandingan pertama melawan Honduras adalah yang terpenting. Menang di laga ini akan membawa kami ke posisi terbaik,” ujar Deschamps seperti dilansir Soccerway.

Prancis tidak mudah meloloskan diri ke putaran final. Franck Ribery dan kawan-kawan lebih dulu menelan kekalahan 0-2 di leg 1 babak playoff melawan Ukraina. Les Bleus akhirnya mampu membalikkan keadaan di leg 2, sehingga lolos dengan agregat kemenangan 3-2.

Catatan itulah yang membuat Deschamps enggan mengusung target muluk. “Tidak ada lawan yang mudah. Kami harus berambisi, tapi masuk akal. Sebelum dan sesudah pengundian, target kami tetap sama: babak 16 besar,” kata pria 45 tahun ini. (umi)

Lihat berita menarik lainnya di tautan ini.
Para pemain timnas Prancis merayakan gol

Lewat Drama Lima Gol, Prancis Permalukan Belanda

Sempat menyamakan skor, Belanda akhirnya kalah.

img_title
VIVA.co.id
26 Maret 2016