Kisah Vokalis White Lion Tergila-gila Serabi

Mike Tramp
Sumber :
  • VIVA / Fajar Sodiq
VIVA.co.id -
Terbongkar Alasan White Lion Takkan Bersatu Kembali
Vokalis band White Lion yang populer di tahun 9O-an, Mike Tramp manggung dalam konser valentine di The Sunan Hotel Solo, Kamis malam, 12 Februari. Suami Ayu Azhari ini memiliki gaya tersendiri saat manggung di Kota Solo, ia bahkan mengaku suka dengan salah satu kuliner setempat bernama serabi.

Hasil Liga 1: Tampil Ngotot dari Awal, PSIS Semarang Gilas Persikabo 1973

Ayu sendiri yang saat itu ikut datang, menjelaskan pada suaminya jika serabi itu adalah semacam pancake yang ditaburi kelapa. "Mike senang banget makan serabi, " ucap Ayu senyum-senyum.
Beredar Video WN Polandia Kehilangan Isi Kopernya, Pihak Bandara Ngurah Rai Bali Beri Penjelasan


Diungkapnya, sang bule memang suka dengan makanan yang berbahan dasar kelapa. Menurutnya makanan yang berbahan kelapa sesuatu yang wah, karena jarang di negara asalnya. "Kalau kita biasa kan minum apa itu, degan (kelapa muda) ya. Tetapi kata Mike kalau di Eropa, kelapa itu sesuatu yang langka. Nah, mungkin seperti kita menganggap (minuman) anggur gitu ya, " jelas Ayu sedikit ragu.


Mike sendiri dalam konser itu berhasil membuat penonton bernostalgia. Beberapa tembang lawasnya kembali dilantunkan. Seperti Hungry, Cry For Freedom, Little Fighter dan You Are All I Need. Dalam konser ini, Mike sedikit memberi sentuhan aransemen berbeda.


"Saya sengaja bernyanyi dengan lagu gubahan baru. Selain itu kepuasan untuk menghibur penonton, agar tidak bosan dengan nada yang itu-itu saja. Saya menikmati sekali penampilan kali ini," ujar Mike.



Baca juga:






Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya