Kata Ruben Onsu Soal Vicky Prasetyo Nyalon Wali Kota Bekasi

Vicky Prasetyo.
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Al Amin

VIVA.co.id – Vicky Prasetyo mantap untuk berkarier di politik. Ia mengaku akan mencalonkan diri menjadi Wali Kota Bekasi periode 2018 hingga 2023. Vicky sangat percaya diri dengan keputusannya tersebut.

Terpopuler: Alasan Ibu Teuku Ryan Tak Beri Restu Nikahi Ria Ricis, Vicky Prasetyo Dilarikan ke RS

Vicky cukup mendapat dukungan dari rekan-rekannya dan juga keluarga. Lantas, bagaimana dengan Ruben Onsu? Ruben mengaku tak mau ikut campur dengan keputusan Vicky tersebut.

"Enggak ikut-ikutan, saya sih memang antipolitik. Ya lu menang, saya senang. Kalau kalah ya coba lagi," kata Ruben kepada VIVA.co.id di studio Pesbukers, ANTV.

Vicky Prasetyo Dilarikan ke RS, Sederet Artis Beri Doa

Meski begitu, kakak kandung Jordi Onsu ini tak mempermasalahkan keinginan Vicky yang ikut meramaikan Pilkada tahun depan dengan maju sebagai calon Wali Kota Bekasi.

"Ya enggak apa-apa, orang kan ada keinginannya. Gue juga tahunya dari berita, gue juga enggak tahu apa yang ada di pikirannya," ujar suami Sarwendah ini.

Terpopuler: Manner Nagita Slavina Jadi Sorotan, Ruben Onsu-Jordi Onsu Sudah Setahun Tak Komunikasi

Ayah satu anak itu tak bisa menentukan atau melihat apa yang ada di lubuk hati seseorang. Soal karier politik, siapa saja bisa asal ada kegigihan.

"Sesuatu yang tidak mungkin itu ya bisa aja jadi mungkin," ucap dia.

Seperti diketahui, Vicky mengaku diusung dua partai. Namun dia belum ingin membocorkan dua partai tersebut.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya