Rupiah Berpotensi Menguat Lawan Dolar Dipicu Prediksi Kenaikan Suku Bunga di AS

Uang dolar AS dan rupiah.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Rivan Awal Lingga/tom.

VIVA Bisnis – Nilai tukar rupiah terhadap dolar AS di pasar spot melemah pada perdagangan Senin pagi, 17 April 2023. Terpantau pukul 09.15 WIB rupiah melemah sebesar 57 poin atau 0,43 persen ke posisi Rp 14.761 per dolar AS, dibandingkan pada penutupan sebelumnya senilai Rp 14.704 per dolar AS.

Rupiah Kembali Anjlok ke Level Rp 16.234 per Dolar AS

Berdasarkan kurs referensi Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (JISDOR) terakhir atau Jumat sore, mematok rupiah di angka Rp 14.666 per dolar AS.

Analis PT Sinarmas Futures Ariston Tjendra memperkirakan, nilai tukar rupiah terhadap dolar AS akan menguat hari ini.

Rupiah Melemah, Sri Mulyani Beberkan Mata Uang Negara-negara G20 Kondisinya Senasib

"Rupiah masih berpotensi menguat terhadap dolar AS, memanfaatkan momentum ekspektasi Bank Sentral AS hanya akan menaikkan suku bunga satu kali lagi sebesar 25 bps (basis poin) tahun ini," kata Ariston kepada VIVA, Senin, 17 April 2023.

Pekerja menunjukkan uang Rupiah dan Dolar Amerika Serikat di sebuah tempat penukaran uang di Jakarta

Photo :
  • ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay
Trade Minister: No Need to Worry about Weakening of Rupiah

Namun di sisi lain, jelas Ariston, pasar mulai mewaspadai penguatan dolar AS. Hal itu disebabkan oleh komentar petinggi the Fed dan data ekonomi AS yang lebih bagus, dibandingkan ekspektasi rilis Jumat malam, sebelumnya.

"Pada perdagangan Jumat malam kemarin, dolar AS mulai menguat terhadap nilai tukar lainnya setelah komentar dari salah seorang Gubernur Bank Sentral AS, Christopher Waller menginginkan Bank Sentral AS terus menaikkan suku bunga acuannya. Karena target penurunan inflasi masih jauh dari target," jelasnya.

Selain itu, lanjut Ariston, rilis data tingkat keyakinan konsumen dan produksi industri AS terbaru pada Jumat malam, menunjukkan bahwa kenaikan melebihi ekspektasi.

Dengan demikian, Ariston memperkirakan mata uang rupiah terhadap dolar AS akan menguat hari ini ke arah support Rp 14.650. Sedangkan potensi resisten di kisaran Rp 14.750.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya