Logo BBC

Virus Corona, Korsel Selidiki Pemimpin Sekte Sesat atas Matinya Warga

- AFP
- AFP
Sumber :
  • bbc

Seorang pemimpin sekte agama di Korea Selatan akan diselidiki atas kematian sejumlah warga akibat virus corona di negara tersebut.

Pemerintah kota Seoul meminta jaksa penuntut untuk mendakwa Lee Man-hee, pendiri Gereja Shincheonji, dan 11 orang lainnya.

Mereka dituduh menyembunyikan nama beberapa anggota gereja saat petugas berusaha melacak pasien sebelum virus corona menyebar.

Korea Selatan (Korsel) tengah menangani wabah virus corona terburuk di luar China.


Amarah publik semakin besar terhadap Gereja Yesus Shincheonji. - Getty Images

Pemerintah Korsel telah melaporkan 3.730 kasus dan 21 kematian sejauh ini. Lebih dari setengah kasus infeksi melibatkan anggota sekte Gereja Yesus Shincheonji.

Pihak berwenang mengatakan anggota Shincheonji menginfeksi satu sama lain dengan virus corona di kota Daegu bulan lalu, sebelum wabah tersebut menyebar ke seluruh negeri.