Logo BBC

Zoomer Alias Generasi Z Benar-benar Bikin Donald Trump Pening

BBC Indonesia
BBC Indonesia
Sumber :
  • bbc

Young black girl holidng a mobile phone
Getty Images
Zoomer dianggap `terlahir digital`.

Perihal yang paling penting adalah bahwa mereka merupakan generasi pertama yang `terlahir digital`. Artinya, mereka datang ke dunia yang secara cepat berubah karena inovasi teknologi seperti internet.

Faktanya, di seluruh dunia, zoomer adalah kelompok orang yang paling intensif menggunakan media sosial. Mereka mengalahkan milenial soal jumlah jam dalam sehari untuk mengakses berbagai platform tersebut.

Sebuah kajian menunjukkan, hampir 60% zoomer menggunakan media sosial sebagai sumber utama meraih berita.

Penelitian mengindikasikan bahwa zoomer lebih berpeluang mendapatkan pendidikan yang lebih tinggi ketimbang generasi sebelum mereka.

Seperti milenial, zoomer juga tidak malu terlibat dalam aktivisme. Mereka bahkan terjun di usia yang lebih awal ke pergerakan sosial.

Pada tahun 2018, jajak pendapat di Inggris menunjukkan bahwa zoomer dua kali lebih mengedepankan konsep konsumerisme etis daripada milenial.

A group of youngsters
Getty Images
Zoomers merupakan kelompok orang yang beragam di berbagai negara.

Dua aktivis paling terkenal dari generasi ini adalah pemenang Nobel Perdamaian asal Pakistan, Malala Yousafzai (22 tahun) dan aktivis lingkungan dari Swedia, Greta Thunberg (16), yang memenangkan Tokoh Tahun 2019 versi Majalah Time.

Apakah zoomer lebih beragam?