Logo ABC

Perdagangan Manusia di Indonesia: Rantai Setan Eks Korban Jadi Pelaku

Unjuk rasa di Kupang (NTT) menentang usaha perdagangan manusia di Indonesia yang masih terus berlangsung.
Unjuk rasa di Kupang (NTT) menentang usaha perdagangan manusia di Indonesia yang masih terus berlangsung.
Sumber :
  • abc

Pada awalnya, perempuan tersebut mendapat tawaran tiga orang pria.

Dengan berbagai alasan, dia akhirnya setuju untuk bertemu dengan pria ketiga.

Pria tersebut kemudian datang ke Indonesia dan mengatakan ingin cepat menikahi perempuan tersebut untuk kemudian dibawa ke Taiwan.

Mereka kemudian melakukan upacara pra-menikah di Kalimantan, sebelum pergi ke Jakarta.

Perempuan tersebut mulai curiga dirinya mungkin akan ditipu, karena semua informasi di paspornya sudah diganti, termasuk agamanya dan dikatakan ia sudah pernah ke Taiwan.

Menurut Suster Geno, perempuan tersebut kemudian melarikan diri dan ditampung di sebuah penampungan di Jakarta.

"Dari cerita yang dia dapatkan dari yang lain, nanti sesampainya di Taiwan mereka akan diperlakukan tidak baik, atau harus bekerja penuh untuk mencari nafkah, bahkan kemudian dijual ke orang lain," kata Suster Geno.

"Dokumen mereka juga dipalsukan dan diambil sehingga disana mereka tidak leluasa bergerak."

Di tahun 2020 ini, jaringan bernama "Zero Human Trafficking Network" (ZTN) bersama dengan para aktivis lintas agama menyerukan pentingnya peran agamawan untuk menjadi kunci pemberantasan perdagangan manusia, khususnya di wilayah-wilayah basis pekerja migran Indonesia dan perbatasan Indonesia-Malaysia.

"Kami ingin sekali ini memerangi perdagangan manusia menjadi gerakan bersama, terutama bagi jemaat agama-agama dan pimpinan agama," demikian pernyataan ZTN.