Logo BBC

Siapa Kamala Harris, Keturunan Asia Cawapres Pilihan Joe Biden

BBC Indonesia
BBC Indonesia
Sumber :
  • bbc

Dia lantas mencoba untuk berkampanye sebagai bakal calon presiden dalam sebuah pawai di Oakland yang dihadiri 20.000 orang tahun lalu.

Namun, Harris gagal menjelaskan secara gamblang kepada para pemilih mengapa dirinya harus dipilih. Jawabannya ketika ditanya soal kebijakan-kebijakan penting, seperti layanan kesehatan, juga tidak terlalu jelas.

Dia juga dinilai tidak sanggup memanfaatkan keunggulannya sebagai jaksa saat debat dengan menyerang Biden.

Harris, yang menyebut dirinya sebagai "jaksa progresif", berupaya menekankan raihan prestasinya, seperti pemasangan kamera tubuh bagi sejumlah petugas Departemen Kehakiman Caifornia—lembaga negara bagian pertama yang melakukannya—serta bank data yang menyediakan statistik pidana bagi masyarakat.

"Kamala adalah polisi" menjadi sebutan untuk dirinya selama dia berkampanye. Hal ini menggagalkan upayanya untuk merebut simpati simpatisan Demokrat yang lebih liberal dalam pemilihan internal.

Akan tetapi, latar belakangnya sebagai penegak hukum, mungkin bisa menguntungkan dalam pemilihan presiden melawan Trump mengingat Demokrat perlu meyakinkan para pemilih berhaluan moderat serta independen.

Bagaimana reaksi atas keterpilihan Harris sebagai cawapres?

Presiden Trump mengatakan kepada para wartawan: "Dia adalah orang yang menuturkan banyak, banyak kisah yang tidak benar".