Logo BBC

Pria Pakai Implan Listrik Tulang Punggung Bisa Punya Anak dan Berjalan

BBC Indonesia
BBC Indonesia
Sumber :
  • bbc

Sebuah teknologi implan listrik ke tulang belakang telah meningkatkan kesehatan pasien, yang kini bisa berjalan, bahkan memiliki anak.

David M`Zee tidak pernah membayangkan dapat berjalan kembali, apalagi bermimpi untuk memiliki anak.

Harapan itu pupus, ketika satu dekade lalu ia mengalami kecelakaan olahraga yang menyebabkannya lumpuh saat berusia 22 tahun. Ketika itu, para dokter menyatakan ia tak mungkin memiliki anak.

Namun, setelah menerima implan listrik ke tulang belakangnya -untuk membantu meningkatkan sinyal saraf ke kakinya - pada tahun 2017, kini ia dapat berjalan perlahan bahkan memiliki seorang putri.

"Senang sekali, ini adalah perasaan yang terindah terutama saat berjalan dengan putri saya. Dia dengan alat bantu jalan-nya, saya dengan saya, bagus," kata David M`zee kepada BBC.

Baca juga:

Selain itu, David juga kini dapat melakukan olahraga favoritnya, yaitu selancar layang, namun dengan bantuan alat syaraf yang menempel di kakinya.

David M`Zee dan anak perempuannya.
BBC
David M`Zee dan anak perempuannya.