Dua Jurnalis Prancis Dibunuh Orang Bersenjata di Mali Utara

Ghislaine Dupont dan Claude Verlon
Sumber :
  • REUTERS/Radio France International/ Handout via Reuters
VIVAnews
UKT Naik Dinilai Ancam Generasi Emas Indonesia, Jokowi Diminta Turun Tangan
- Dua jurnalis radio Prancis dikabarkan dibunuh oleh orang bersenjata di Mali utara, Sabtu, 2 November 2013 waktu setempat. Menurut pejabat resmi Prancis dan Mali, Claude Verlon dan Ghislaine Dupont dibunuh tak lama setelah diculik di Kota Kidal. Keduanya diculik usai mewawancarai salah seorang penduduk Kidal, Ambeiry Ag Rhissa.

Deras, Ucapan Selamat Saat Thariq Halilintar Lamar Aaliyah Massaid

"Presiden Prancis menyatakan kemarahannya atas tindakan kejam ini," ujar pihak Kantor Kepresidenan Prancis Francois Hollande dalam sebuah pernyataan.
Kemenag Minta Garuda Profesional, Jemaah Haji UPG-05 Gagal Terbang Akibat Mesin Pesawat Rusak


Kepala daerah Tinzawaten yang berbasis di Kidal, Paul-Marie Sidibe menuturkan bahwa kedua jurnalis radio RFI itu dibunuh di luar kota. "Beberapa menit setelah pengejaran penculik dua warga Prancis dimulai, kami diberitahu bahwa mayat keduanya ditemukan penuh dengan peluru," kata Sidibe seperti dilansir kantor berita Reuters.

Sementara itu pejabat militer senior MNLA menjelaskan bahwa jasad kedua jurnalis ditemukan di luar Kidal. Adapun sumber dari pihak keamanan Mali mengatakan, Verlon dan Dupont dibunuh sekitar 12 kilometer dari Kota Kidal.

Informasi tentang bagaimana keduanya tewas tidak dijelaskan lebih detail. Namun militer Prancis mengungkapkan bahwa mayat jurnalis itu ditemukan oleh tentara patroli yang sebelumnya telah diberitahu tentang penculikan keduanya.

Menurut Kementerian Pertahanan Prancis, tentara Prancis telah memperingatkan kepada kedua jurnalis tersebut untuk tidak bepergian ke Kidal pada tanggal 29 Oktober 2013. Mereka juga menolak untuk mengantar keduanya ke Kidal.

"Meski telah diberi saran, kedua jurnalis itu menggunakan transportasi MINSUMA untuk menuju Kidal," ujar pihak Kementerian Pertahanan Prancis.
Dirjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kementerian Agama, Hilman Latief

Kata Kemenag Soal Pesawat Bawa Jemaah Haji Asal Makassar Terbakar

Kemenag menegaskan tak ada jamaah haji yang terluka dalam kejadian pesawat Garuda Indonesia yang Return to Base buntut adanya percikan api di salah satu mesin pesawat.

img_title
VIVA.co.id
15 Mei 2024