Asap di Gorong-gorong Istiqlal, Polisi: Kabel PLN Terbakar

Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Heru Novianto saat diwawancarai awak media.
Sumber :
  • VIVA/Willibrodus (Jakarta)

VIVA – Kapolres Metro Jakarta Pusat, Komisaris Besar Polisi Heru Novianto memastikan bahwa asap di gorong-gorong Masjid Istiqlal berasal dari kabel milik PLN yang terbakar dalam gorong-gorong tersebut.

Polisi Blak-blakan soal Parkir Liar Depan Masjid Istiqlal yang Patok Tarif Rp150 Ribu

"Bahwa sumber asap berasal dari kabel PLN yang terbakar di dalam gorong-gorong tersebut," ujarnya kepada wartawan, Senin, 26 Oktober 2020.

Buntut kejadian ini, sebagian listrik yang ada di Kementerian Agama dan Gereja Katedral Jakarta sempat padam. Kabel diketahui terbakar sekira pukul 14.45 WIB siang. Terbakarnya kabel diduga akibat korsleting listrik. Hal ini telah ditangani pihak PLN kemarin.

Jukir Liar Patok Parkir Rp 150 Ribu di Depan Masjid Istiqlal Ditangkap

Baca juga: Asap Mengepul di Gorong-gorong Dekat Istiqlal, Polisi: Tak Ada Ledakan

"Adapun kabel PLN tersebut mengarah ke Kantor Kementerian Agama dan Gereja Katedral yang menyebabkan sebagian listrik padam di kedua kantor tersebut," katanya.

Polisi Imbau Warga Datang Lebih Awal Jika Hendak Salat Id di Masjid Istiqlal

Gorong-gorong Istiqlal yang keluarkan asap

Sebelumnya diberitakan, kepulan asap nampak keluar dari gorong-gorong persis di depan pintu empat Masjid Istiqlal, Jalan Perwira, Sawah Besar, Jakarta Pusat. Hal ini diduga akibat terbakarnya kabel.

Pantauan VIVA, warga pun tak berani mendekat ke titik ledakan. Karena, takut terjadi ledakan susulan. 

“Saya kaget sekali pas ledakan itu. Di sini saya lagi ngobrol, pas gitu saya lari ke sana, eh ada keluar asap dari lubang got,” ujar Sri, salah satu warga, Ming,gu 25 Oktober 2020.

Ilustrasi tersangka pelaku

2 Jukir Liar yang Getok Parkir Rp150 Ribu di Masjid Istiqlal Jadi Tersangka

Sebanyak dua orang ditetapkan jadi tersangka buntut juru parkir (jukir) liar yang viral mematok tarif sebesar Rp150 ribu, di Masjid Istiqlal, Jakarta Pusat.

img_title
VIVA.co.id
13 Mei 2024