Viral ABG Lecehkan Bocah TK di Pinggir Kali Cipinang, Ini Kata Polisi

Ilustrasi bocah korban pencabulan
Sumber :
  • VIVA | Andrew Tito

Jakarta - Anak Baru Gede (ABG) yang duduk di kelas dua Sekolah Menengah Pertama (SMP) diduga melecehkan anak TK di pinggir Kali Cipinang, Ciracas, Jakarta Timur.

Terpopuler: Rizky Nazar Masih Simpan Foto Syifa Hadju, Tukul Arwana Menangis Dengar Isi Hati Anak

Kejadiannya viral di media sosial. Salah satunya diunggah akun Instagram @jktinfo24jam. Dalam postingannya disebut lokasinya Kali Cipinang tersebut tak jauh dari SDN 09 Cibubur. Bocah ABG itu disebut masih berusia 14 tahun.

Ilustrasi korban pencabulan.

Photo :
  • ANTARA/HO-Dok.Humas Polda Banten
Haru, Raffi Ahmad Ungkap Rasa Rindu ke Anak Saat Menjalani Ibadah Haji

"Terjadi kasus pelecehan seksual (berhubungan badan) yang dilakukan oleh seorang remaja laki-laki kelas 2 SMP (umur sekitar 14 tahun) terhadap anak permintaan yang masih TK di pinggir Kali Cipinang," demikian seperti dikutip, Rabu 24 Januari 2024. 

Sementara itu, terkait hal ini polisi pun angkat bicara. Kapolsek Ciracas, Komisaris Polisi Agung Ardiansyah tidak menampik adanya kejadian itu.

Bun Anak-anak Susah Diajak Potong Rambut? Begini Triknya

"Infonya memang betul," ucap Agung.

ilustrasi pelecehan

Photo :
  • pikisuperstar/freepik

Dirinya mengatakan, kalau kasus tersebut kini sedang ditangani Unit PPA Satuan Reserse Kriminal Polres Metro Jakarta Timur.

"Sepertinya keluarga korban melaporkan ke Polres karena diduga pelaku dibawah umur sehingga penangganannya khusus juga," ujar dia.

Ilustrasi anak sekolah

Ide Liburan Seru Ajak Anak, Gak Perlu Traveling Jauh!

Liburan sekolah adalah saat yang tepat untuk menyenangkan buah hati. Tak melulu harus traveling jauh, membawa mereka bermain atau sekadar ke mal sudah bikin anak senang.

img_title
VIVA.co.id
15 Juni 2024