BMG: Hujan Deras Jakarta Setelah Pkl 14.00

VIVAnews – Hujan deras beberapa hari mendatang akan mengguyur kota Jakarta. Meski demikian, menurut Kepala Badan Informasi Meteorologi Badan Meteorologi dan Geofisika, Ahmad Zakir, curah hujan yang mengguyur Jakarta belum memasuki musim hujan.

”Saat ini mulai hujan wajar karena akan masuk musim hujan,” kata Ahmad Zakir kepada VIVAnews, Selasa 28 Oktober 2008.

Menurut Ahmad, saat ini hujan deras berpotensi terjadi setelah pukul 14.00 WIB atau pada sore hari. ”Malam hari frekuensinya tidak besar,” katanya. 

Ahmad mengatakan, musim hujan di Jakarta bagian selatan diperkirakan terjadi akhir Oktober sampai pertengahan November. Sedangkan di bagian utara terjadi pertengahan November sampai awal Desember. ”Kalau pas musimnya, hujan bisa terjadi kapanpun bahkan sepanjang hari,” katanya.

Cek Fakta: Pertandingan Timnas Indonesia vs Uzbekistan Diulang karena Wasit Curang
Bandara Sam Ratulangi di Manado Kembali Beroperasi, Status Gunung Ruang Sudah Turun Jadi Siaga

Bandara Samrat Ditutup Sementara Akibat Gunung Ruang Kembali Erupsi

PT Angkasa Pura I Bandara Sam Ratulangi ditutup sementara akibat semburan abu vulkanik Gunung Ruang di Tagulandang, Kepulauan Sitaro pada hari ini, Selasa 30 April 2024.

img_title
VIVA.co.id
30 April 2024