Bayi Laki-laki Dalam Kardus Ditemukan Masih Hidup

Ilustrasi bayi di rumah sakit
Sumber :
  • iamforkids.org
VIVA.co.id
- Warga Kampung Malang Nengah RT 18/01, Desa Cikuya, Kecamatan Solear, Kabupaten Tangerang, Banten, digegerkan suara tangisan bayi laki-laki pada Rabu, 9 September 2015. Bayi laki-laki yang diperkirakan berusia tiga hari itu pertama kali ditemukan warga yang hendak ke warung.


"Saksi, yaitu Saep, mendengar suara bayi menangis dan mengira suara tangisan bayi adalah bayi dari anak adiknya. Namun sekira pukul 05.15 pada saat ia hendak pergi ke warungnya, ia mendengar suara bayi lagi dan melihat ada kardus di atas saung yang terletak di depan rumahnya," kata Kanit Reskrim Polsek Cisoka, IPDA Nurjama saat dihubungi
VIVA.co.id.

Begitu menemukan bayi tadi, Saep langsung memberi tahukan sang isteri dan membawa masuk bayi itu ke dalam rumahnya.

11 Merek HP Bisa Update Android 15, Ada Xiaomi, Oppo dan Realme

"Bayi itu dibawa masuk ke rumah dan melaporkan kepada RT dan RW setempat," katanya.


Gunung Ibu Berstatus Awas, Badan Geologi Rekomendasikan agar Masyarakat Menjauh
Saat ini bayi tersebut langsung dibawa ke Puskesmas Cikuya untuk mendapat perawatan. Adapun ciri bayi laki-laki itu memakai gelang berwarna pink yang bertuliskan Ny Dela.
Ilustrasi Bayi

Dikira Benda Mencurigakan, Kardus Ini Berisi Bayi Mungil

Bayi dibalut dengan kain batik dan disimpan di dalam kardus.

img_title
VIVA.co.id
20 April 2015