Hindari Kucing, Tiga Mobil Tabrakan Beruntun

Mobil yang mengalami tabrakan beruntun di Curug, Serang, Banten.
Sumber :
  • Satlantas Polres Serang Kota

VIVA – Kecelakaan beruntun yang melibatkan tiga mobil terjadi di Jalan Raya Syeh Nawawi, tepatnya di Kampung Boru, Kelurahan Cilaku, Kecamatan Curug, Kota Serang, Banten, sekitar satu kilometer dari Pusat Pemerintahan Provinsi Banten (KP3B), sekitar pukul 06.45 WIB.

PNM Sosialisasikan Program Mekaar Pada Tokoh Masyarakat dan Pemuka Agama Serang

Dugaan sementara, kecelakaan beruntun di jam masuk kantor terjadi karena mobil Agya A 1315 DM melakukan pengereman mendadak lantaran ada kucing lewat di depannya.

Kemudian secara beruntun, mobil Innova berpelat merah nomor A 863 menabrak Agya, disusul Honda Freed hitam bernopol B 194 NTQ menabrak Innova yang merupakan kendaraan dinas milik Pemprov Banten.

Di Hadapan Tokoh Masyarakat Dan Pemuka Agama, Suriamah Akui Manfaat Program PNM Mekaar

"Ketika kendaraan Toyota Agya berjalan dari arah Parung menuju arah Palima. Tiba di tempat kejadian diduga menghindari adanya hewan (kucing) yang berada di depannya. Lalu melakukan pengereman mendadak dan pada saat melakukan pengereman mendadak, secara bersamaan dari arah belakang berjalan dua kendaraan," kata Kasat Lantas Serang Kota Ajun Komisaris Polisi Tesyar Rofahandi, melalui pesan singkatnya, Jumat, 29 November 2019.

Akibat tabrakan beruntun itu menyebabkan tiga orang mengalami luka ringan dan dilarikan ke Rumah Sakit (RS) Sari Asih, untuk dilakukan pengobatan. "Penumpang Innova serta pengemudi Honda Freed mengalami luka-luka kemudian dievakuasi ke RS Sari Asih untuk mendapatkan perawatan. Ketiga kendaraan yang terlibat kecelakaan diamankan di kantor Unit Laka Lantas Polres Serang Kota," ujarnya.

Kisah Haru di Balik Donat Kucing Menggemaskan Krispy Kreme yang Menyentuh Hati
Kursi malas Garfield.

Filmnya Resmi Dirilis, Gemes! Kini Ada Kursi Malas Garfield Viral di Medsos

The Garfield Movie bercerita tentang kucing rumahan bernama Garfield yang punya hidup serba nyaman sejak diadopsi. Namun, suatu hari kehidupannya berubah usai ia terjebak

img_title
VIVA.co.id
22 Mei 2024