Positif COVID-19 Tertular Dari Ajudan, Gubernur Banten: Doakan Ya

Gubernur Banten Wahidin Halim.
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Yandi Deslatama (Serang)

VIVA – Gubernur Banten Wahidin Halim positif COVID-19. Kini, dia sedang melakukan isolasi mandiri di rumah dinas (Rumdin) yang berada di Jalan Ahmad Yani, Sumur Pecung, Kota Serang.

"Iya, swap hari Rabu, tanpa gejala, sekarang sudah baik, istirahat empat hari, sekarang biasa-biasa aja," kata Gubernur Banten, Wahidin Halim, melalui pesan singkatnya, Senin, 28 Juni 2021.

Dia menjelaskan, hasil pemeriksaan PCR Swab, Cycle Threshold nya bernilai 35,19. Artinya, hanya ada sedikit virus covid-19 di dalam tubuhnya.

Besok, Selasa, 29 Juni 2021, dia dijadwalkan menjalani tes swab ulang untuk mengetahui perkembangan kesehatannya. Wahidin pun meminta doa dari seluruh warga Banten, agar hasil tes swab nya negatif.

Baca juga: DPR Apresiasi Anindya Bakrie Berjiwa Besar Demi Kemajuan Kadin

"CT 35,19 berarti partikel virus kecil. Besok mau di swab, untuk memastikan negatif. Doakan ya," terangnya.

Mantan Wali Kota Tangerang dua periode yang juga pernah duduk sebagai anggota DPR ini, mengaku tertular Virus Corona dari ajudannya yang positif COVID-19.

"(Terpapar) dari ajudan. Karena ajudan saya semuanya kena (COVID-19)," jelasnya.

Viral Ibu-ibu Kesal Kesal Dijodohin Sama Mayor Teddy: Mana Mungkin Mau dengan Aku!
Nikita Mirzani

Termasuk Mayor Teddy, Nikita Mirzani Bongkar Perilaku Ajudan-ajudan Prabowo Subianto

Bukan Nikita Mirzani namanya jika tak berani menguliti orang yang mencari masalah dengan dirinya. Kali ini, Nikita Mirzani tengah bermasalah dengan Rizky Irmansyah.

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024