Bandit Spesialis Perampok Sopir Truk di Tol Belawan Dibekuk

Kepala Polres Belawan AKBP Muhammad R Dayan (kiri) menginterogasi pelaku perampokan di jalan Tol Belawan.
Sumber :
  • ANTARA

VIVA – Kepolisian Resor Belawan, Sumatera Utara, menangkap seorang pelaku perampokan yang kerap beraksi dengan menggunakan senjata tajam untuk menakut-nakuti korbanya di Tol Belawan.

Polisi Gagalkan Penyeludupan Sabu 1,9 Kilogram di Bandara Kualanamu

"Pelaku berinisial R ini merupakan perampok spesialis sopir truk yang sering beraksi di pintu Tol Belawan-Kota Medan," kata Kepala Polres Belawan AKBP Muhammad R Dayan, Senin, 24 September 201.

Penangkapan terhadap pelaku merupakan hasil pengembangan atas penangkapan komplotan perampok yang dilakukan beberapa waktu lalu.

Xtrim Medan Gelar Event MAX-5, akan Dihadiri Ratusan Pencinta Trail di Indonesia

Modus perampokan yang dilakukan pelaku R adalah dengan cara berpura-pura menumpang di mobil truk.

Saat berada di jalanan yang sepi, pelaku R langsung mengeluarkan pisau dan mengancam sopir truk dan selanjutnya mengambil seluruh barang-barang milik korban. Hasil curiannya digunakan pelaku untuk bersenang-senang.

Buka Pendaftaran Bakal Calon Kepala Daerah, Nasdem Sumut: Tanpa Mahar

Untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya, pelaku R terancam Pasal 365 KUHPidana dengan hukuman penjara maksimal selama 12 tahun. (ant)

Pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di Samosir, Sumatera Utara

Curhat UMKM Omzet Terdongkrak Pakai Layanan QRIS: Tak Bawa Cash Tetap Beli

Para pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) mengaku terbantu dengan adanya layanan sistem pembayaran Quick Response Code Indonesian Standard (QRIS).

img_title
VIVA.co.id
30 April 2024