Korban Letusan Semeru, 1 Tewas dan 10 Orang Belum Bisa Dievakuasi

Gunung Semeru di Jawa Timur erupsi mengeluarkan awan panas.
Sumber :
  • Dokumentasi Pos Pantau Gunung Api Semeru

VIVA – Wakil Bupati Lumajang Indah Masdar menyampaikan ada satu korban jiwa akibat erupsi Gunung Semeru. Sebanyak 10 orang belum bisa dievakuasi dari Dusun Curah Kobokan Kecamatan Pronojiwo, Kabupaten Lumajang.

Anang Tewas Ditembak di Jalan Raya, 1 Wanita dan 2 Pria Diamankan Polisi

Indah dalam keterangannya saat telekonferensi pers yang dipantau di Jakarta, Sabtu, mengatakan 10 orang yang belum dievakuasi lantaran ada  hambatan lumpur setinggi lutut orang dewasa.

"Masih ada sekitar 10 orang yang masih belum bisa dievakuasi, karena lokasinya agak sulit. Evakuasi lamban karena mobil tidak bisa masuk ke lokasi dikarenakan lumpur setinggi sampai lutut kaki," kata Indah dikutip dari Antara, Sabtu, 4 Desember 2021.

Tawuran! Siswa SMP di Depok Tewas Sempat Ditinggal Kabur Temannya

Indah mengatakan di Dusun Curah Kobokan terdapat 300 KK yang sebagian besar sudah mengungsi.

Dia menyebut terdapat kurang lebih 41 orang korban luka bakar akibat lahar panas yang dievakuasi di Puskesmas Penanggal. Beberapa korban dengan luka bakar serius dirujuk ke Rumah Sakit Umum Daerah Dr Haryoto.

Gunung Ibu Meletus Lagi dan Muntahkan Abu Vulkanik Setinggi 2,5 Kilometer

Selain itu, korban luka kabar lainnya dievakuasi ke Rumah Sakit Bhayangkara, dan sebagian di RSUD Pasirian.

"Di Puskesmas Candipuro ada sekitar tujuh orang yang sedang dirawat, sedangkan di Puskesmas Penanggal tersisa kurang lebih 10 orang," kata Indah.

Indah mengatakan ada dua orang perempuan hamil yang jadi korban luka bakar. Dua perempuan itu dengan usia kandungannya mencapai delapan bulan dan sembilan bulan. (Ant)

Lontaran abu vulkanik yang keluar dari puncak Gunung Lewotobi Laki-laki teramati dari Pos Pengamatan Gunung Api di Flores Timur, Nusa Tenggara Timur, Senin, 10 Juni 2024.

Badan Geologi Peringatkan Warga Sisi Barat Daya Gunung Lewotobi Waspada Abu Vulkanik

Badan Geologi mengimbau warga yang menempati desa-desa di sisi barat daya Gunung Api Lewotobi Laki-laki agar mewaspadai abu vulkanik dampak letusan gunung tersebut.

img_title
VIVA.co.id
16 Juni 2024