Mobil Berpelat DPR Parkir di Tempat Khusus Disabilitas Jadi Sorotan

Plat nomor baru untuk mobil dinas anggota DPR RI. (Foto ilustrasi).
Sumber :
  • NTMC Polri

VIVA - Sebuah foto yang memperlihatkan mobil berpelat anggota DPR viral di jagat media sosial. Sebab, mobil tersebut diduga terparkir di tempat yang tidak seharusnya di basement sebuah pusat perbelanjaan di Jakarta.

Video Toyota Calya Terjebak di Lumpur, Ada Cara Aman untuk Lolos

Simbol Kursi Roda

Dari unggahan di akun instagram @dtdavidtobing, terlihat sebuah mobil SUV berpelat anggota DPR parkir di tempat parkir khusus penyandang disabilitas. Pada lantai parkir tersebut, terlihat simbol seorang yang mengenakan kursi roda dengan dasar tanda berwarna biru.

Perlindungan Cat Mobil Berkualitas Tinggi Hadir di Jakarta Selatan

Dalam postingannya, Ketua Komunitas Konsumen Indonesia, David Tobing, memberikan keterangan yang bernada menyindir. Unggahan itu dibuat David kemarin, Selasa, 7 Desember 2021.

"Semoga betul penumpang mobil ini berkebutuhan khusus," tulis David yang dikutip pada Rabu, 8 Desember 2021.

Gasak Harta Majikan Saat Mudik Lebaran, Pria di Tangerang Ditangkap Polisi

Baca juga: Momen Risma Menangis dan Peluk Penyandang Disabilitas

Hak-hak Konsumen

Menurut David, saat itu dia hendak pulang dari salah satu pusat perbelanjaan di Jakarta yakni Plaza Senayan. Namun di tempat parkir terlihat ada mobil anggota DPR yang terparkir di tempat khusus penyandang disabilitas.

David juga merasa perlu melakukan pengawasan terhadap hak-hak konsumen, karena saat ini dia mengemban amanah sebagai Ketua Komunitas Konsumen Indonesia. Dia juga merasa perlu mempertanyakan mengenai adanya mobil berpelat anggota DPR yang parkir di tempat khusus disabilitas tersebut.

"Ini kan salah satu perlindungan konsumen disabilitas di mal itu ada fasilitas parkir ya saya langsung aja berpikir ini kok gimana sih parkir khusus difabel malah ditempati mobil tinggi anggota DPR," ujar David saat dikonfirmasi wartawan.

David juga masih mempertanyakan peristiwa itu. Dan dia berharap agar tempat parkir khusus disabilitas itu digunakan oleh orang yang memang benar-benar berhak.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya