Penangkapan Teroris di Kepulauan Riau Tidak Terkait Pengamanan Natal

Ilustrasi penangkapan teroris oleh Densus 88 Polri
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Nyoman Budhiana

VIVA – Kepala Polda Kepulauan Riau Inspektur Jenderal Polisi Aris Budiman, menegaskan penangkapan terduga teroris di Kota Batam pada Kamis, 16 Desember 2021, tidak ada hubungannya dengan upaya pengamanan perayaan Natal 2021 dan Tahun Baru 2022.

Mantan Teroris Poso Dukung Penuntasan Masalah Terorisme di Sulawesi Tengah

"Ini bukan dalam rangka Natal dan Tahun Baru, tidak (ada hubungan)," kata dia, di Batam, Riau Kepulauan, Jumat.

Ia mengatakan, penangkapan teroris karena memang telah ditemukan barang bukti. "Artinya memang sudah saatnya. Ada buktinya, lalu dilakukan tindakan hukum," kata dia.

8 Terduga Teroris Jaringan JI Ditangkap, Polisi Ungkap Ada yang Berperan Jadi Bendahara

Ditanya mengenai keberadaan terduga teroris, ia mengatakan mengira masih berada di Batam. "Densus yang melakukan penyidikan. Kami mengamankan situasi kota kita sendiri," kata dia.

Ia enggan memberikan keterangan lebih lanjut mengenai penangkapan itu, termasuk jumlah terduga teroris yang ditangkap. "Saya tidak mau berkomentar itu. Densus yang melakukan," katanya. (ant)

Densus 88 Polri Tangkap 7 Terduga Teroris di Sulteng
VIVA Militer: Rudal Balistik Jarak Menengah (MRBM) Kheibar Shekan militer Iran

Negara Ini Tuduh Iran sebagai Negara Teroris, Kok Bisa?

Argentina menuduh Iran sebagai pelaku tindakan terorisme. Tuduhan ini muncul setelah lebih dari tiga dekade serangan yang mengakibatkan korban jiwa di Buenos Aires, Argen

img_title
VIVA.co.id
24 April 2024