Panglima TNI Didesak Tangkap Pencuri Kabel Bawah Laut

Ilustrasi Kapal Penjaga Laut dan Pantai.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A

Jakarta – Direktur Eksekutif Indonesia Defense and Security Strategic Forum (IDSSF), Iwan Septiawan menegaskan bahwa Panglima TNI harus ikut menjaga kedaulatan digital dengan menangkap para pencuri kabel bawah laut. Iwan mensinyalir pencurian kabel data bukan hanya sekadar kejahatan kriminal biasa. 

19 Pati TNI Naik Pangkat Lebih Tinggi, Ini Daftar Namanya

"Pak Panglima TNI harus tangkap para pencuri tersebut. Tidak boleh dibiarkan, yang tersirat dari pencurian kabel bawah laut adalah aspek keamanan data dan kedaulatan digital. Kita tidak boleh lengah," kata dia dalam keterangan tertulis, pada Selasa siang, 20 Juni 2023. 

Alumni Universitas Pertahanan ini pun mengomentari dugaan pencurian kabel laut yang terjadi di Makassar. Menurutnya, kasus tersebut bukan hanya soal pencurian belaka, melainkan juga menyangkut ancaman terhadap keamanan dan kedaulatan digital Indonesia.

Operasi Perdamaian Dunia, Mabes TNI Akan Kirim 1.025 Prajurit Pilihan ke Kongo

Polisi ungkap pencurian isi kabel di got Istana

Photo :
  • VIVA.co.id / Bayu Nugraha

"Siapa yang bisa menjamin kabel-kabel bawah laut yang dicuri tersebut tidak menyimpan data-data penting terkait aktivitas ekonomi, keamanan nasional dan mungkin soal pemerintahan kita. Panglima TNI dan tentu Angkatan Laut harus turun tangan," ujar Iwan. 

Wakasal Laksdya TNI Erwin Hadiri Upacara Peringatan HUT Ke-78 TNI AU

Apalagi, menurutnya, Panglima TNI baru-baru ini juga menyampaikan imbauan terkait literasi digital di Mabes TNI. Iwan beranggapan literasi digital tidak akan bermakna apa-apa tanpa hadirnya aspek kedaulatan digital terlebih dahulu. 

"Tidak akan ada literasi digital tanpa kehadiran kedaulatan digital terlebih dahulu. Kita tampak menyerahkan leher kedaulatan kepada para pencuri ini yang entah mendapat beking dari kekuatan mana. Pencurian ini harus ditangani serius," tuturnya. 

Sebelumnya, ramai pemberitaan media yang memotret pencurian kabel bawah laut di Makassar. Pencurian tersebut bahkan diduga dilakukan di atas kapal DNEX yang berbendera asing.  

Hingga kini, belum ada konfirmasi dan keterangan resmi kepolisian terkait kabar dugaan pencurian kabel bawah laut tersebut.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya