Hilang di Sindoro, Pendaki UIN Kalijaga Belum Ditemukan

Pendaki Sindoro Hilang
Sumber :
  • @sindoro_sumbing
VIVA.co.id
- Memasuki hari ke empat, tim penyelamat gabungan belum juga berhasil menemukan mahasiswa UIN Kalijaga, Yogyakarta yang hilang saat melakukan pendakian ke Gunung Sindoro, Temanggung, Jawa Tengah.


"Hari ini tim SAR gabungan masih melakukan penyisiran, ada tiga SRU yang diberangkatkan ke Sindoro," ujar Upin, koordinator SAR Grasindo saat berbincang dengan
VIVA.co.i
d, Senin, 6 April 2015.


Menurut Upin, tim pencari dan penyelamat hari ini melakukan penyisiran di sekitar pos 4 Gunung Sindoro.


"Karena di sinilah titik duga pendaki terakhir kali berada," paparnya.


Zaenuri Ahmad, 20, yang tercatat sebagai mahasiswa di UIN Kalijaga Yogyakarta tersesat dan hilang dalam pendakian sejak Kamis, 2 April 2015.


Saat hilang, ia tengah melakukan pendakian ke puncak Sindoro bersama enam temannya.


![vivamore="
Pendaki 5 Hari Hilang di Sindoro, 7 Tim SAR Dikerahkan
Baca Juga
:"]
Kisah Mahasiswa UIN yang Hilang Ditelan Kabut Gunung Sindoro




Pesan Terakhir Pendaki UIN Kalijaga Saat Hilang di Sindoro
[/vivamore]
Pendaki Gunung

Musik Dangdut yang Menyesatkan di Gunung Argopuro

Tersesat karena memilih jalur yang ramai dengan pita dan tali rafia.

img_title
VIVA.co.id
29 April 2015