Berapa Jumlah Kendaraan yang Telah Melintas Tol Cipali?

Antrean Tol Cipali di musim mudik 2016.
Sumber :
  • ANTARA/Dedhez Anggara

VIVA.co.id – Kepolisian Daerah Jawa Barat mencatat telah ada 61.984 kendaraan yang melintas di Tol Cikampek Palimanan (Cipali) pada Selasa, 20 Juni 2017 atau lima hari menjelang puncak lebaran 2017.

Jumlah kendaraan ini tercatat di 16 gerbang tol exit dan tujuh gerbang entrance. Dengan rincian yang memasuki gerbang exit mencapai 42.384 kendaraan dan gerbang entrance mencapai 19.600 kendaraan.

"Situasi lalu lintas kedua arah meriah, (dengan antrean) exit arah Jawa 500 meter dan entrance arah Jakarta 300 meter," ujar Kepala Bidang Humas Polda Jawa Barat, Kombes Pol Yusri Yunus, Rabu, 21 Juni 2017.

Laju angkutan kendaraan di tol Cipali, mulai dari pukul 00.00 sampai dengan 06.00 WIB, di gerbang exit mampu melayani hingga 10.301 kendaraan dan gerbang entrance mencapai 4.310 kendaraan dengan mengoperasikan 15 gerbang Exit dan tujuh gerbang entrance.

Dari pukul 06:00 sampai dengan 09.00 WIB, gerbang tol exit dilalui 5.230 kendaraan dan gerbang entrance dilalui 1.885 kendaraan dengan mengoperasikan 15 gerbang exit dan tujuh gerbang entrance.

Dari pukul 09:00 sampai dengan 12.00 WIB, peningkatan mulai terjadi di gerbang exit mencapai 5.581 dan entrance hingga 2.640 kendaraan dengan pengoperasian 15 gerbang exit dan tujuh gerbang entrance.

Sementara dari pukul 12.00, arus kendaraan mengalami penurunan, di gerbang exit dilalui 4.210 kendaraan dan gerbang entrance mencapai 2.525 kendaraan dengan pengoperasian 15 gerbang exit dan enam gerbang entrance.

Selanjutnya dari pukul 15.00 sampai dengan 18.00 WIB, laju kendaraan kembali meningkat, di gerbang exit dilalui 5.232 kendaraan dan gerbang entrance mencapai 2.327 kendaraan dengan pengoperasian 16 gerbang exit dan enam gerbang entrance.

Ini Lokasi yang Bakal Dipelototi Saat Libur Natal dan Tahun Baru

Kemudian dari pukul 18.00 sampai dengan 21.00 WIB, gerbang exit dilalui 5.000 kendaraan dan gerbang entrance meningkat jadi 3.540 kendaraan dengan pengoperasian 15 gerbang exit dan enam gerbang entrance.

Dan pada pukul 21.00 sampai dengan 00.00 WIB, gerbang exit dilalui 6.830 kendaraan dan gerbang entrance menurun hingga 2.373 kendaraan dengan pengoperasian 15 gerbang exit dan enam gerbang entrance.

12 Korban Kecelakaan Bus di Tol Cipali Diserahkan ke Keluarga, Ini Daftar Namanya
Polres Majalengka Berhasil Tangkap Pengedar Sabu di Tol Cipali

Polres Majalengka Berhasil Tangkap Pengedar Sabu di Tol Cipali

Petugas Satuan Narkoba Polres Majalengka Berhasil Menggagalkan Peredaran Sabu di Tol Cipali.

img_title
VIVA.co.id
28 April 2024