KPK Periksa Keponakan Setya Novanto Terkait E-KTP

Keponakan Setya Novanto, Irvanto Hendra Pambudi.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan

VIVA – Juru Bicara Komisi Pemberantasan Korupsi, Febri Diansyah, mengungkapkan tim penyidik KPK juga memeriksa Irvanto Hendra Pambudi Cahyo terkait kasus proyek e-KTP. Dia merupakan keponakan Ketua DPR Setya Novanto,

Polisi Didesak Segera Usut Pernyataan Agus Rahardjo Soal Jokowi Stop Kasus e-KTP

Irvanto dikenal sebagai bekas Direktur PT Murakabi Sejahtera, yang merupakan perusahaan pemenang lelang proyek pengadaan e-KTP.

"Irvanto Hendra sebagai saksi untuk penyidikan dengan tersangka SN (Setya Novanto)," kata Febri saat dikonfirmasi wartawan di Jakarta, Kamis 16 November 2017.

Respon Jokowi Usai Mantan Ketua KPK Agus Rahardjo Dilaporkan ke Bareskrim Polri

Saat menghadiri persidangan sebagai saksi atas terdakwa Andi Agustinus atau Andi Narogong beberapa waktu lalu, Novanto dicecar jaksa seputar PT Murakabi Sejahtera dan PT Mondialindo Graha Perdana sebagai peserta tender proyek e-KTP. PT Murakabi diketahui dipimpin oleh Irvanto.

Dalam berita acara pemeriksaan, Novanto mengetahui Irvanto menjabat Direktur di PT Murakabi Sejahtera. Namun, ia mengaku tak tahu-menahu kaitan PT Murakabi dalam proyek e-KTP.

Sebut Jokowi Intervensi Kasus e-KTP, Agus Rahardjo Diadukan ke Bareskrim

Jaksa KPK kemudian menanyakan apakah Setya Novanto mengetahui bahwa putrinya, Dwina Michaela, pernah menjadi pengurus PT Murakabi Sejahtera. Menurut jaksa, Dwina pernah tercatat sebagai Komisaris PT Murakabi.

"Saya tidak tahu," kata Novanto, Jumat 3 November 2017. (ren)

Setya Novanto Acungkan 2 Jari Saat Nyoblos di Lapas Sukamiskin

Setya Novanto Acungkan 2 Jari Saat Nyoblos di Lapas Sukamiskin

Setya Novanto Acungkan 2 Jari Saat Nyoblos di Lapas Sukamiskin

img_title
VIVA.co.id
14 Februari 2024